Asnawi Mangkualam sudah fit. (Foto: Instagram @asnawi_bhr)
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, QATAR-- Kabar gembira bagi tim nasional Indonesia. Kapten timnas, Asnawi Mangkualam Bahar dikabarkan sudah fit menjelang pertandingan melawan Timnas Irak di Piala Asia 2023. Kini, Asnawi sudah bisa main.
Seperti diketahui, dalam tiga pertandingan ujicoba Indonesia menatap Piala Asia 2023, Asnawi tak pernah dimainkan oleh Shin Tae-yong.
Nah, belakangan terungkap kalau mantan pemain PSM Makassar ini lagi mengalami cedera otot ringan.
Pada tiga partai itu, Indonesia selalu menelan kekalahan. Libya (2 laga) dan Iran yang berhasil mengalahkan tim Merah-Putih.
Kini, anak dari Bahar Muharram ini mengatakan bahwa kondisinya sudah baik-baik saja. Asnawi pun menatap pertandingan melawan Irak.
Timnas Indonesia sendiri akan melakoni pertandingan pertama Piala Asia 2023 melawan Timnas Irak di Stadion Ahmed bin Ali, Ar Rayyan, Qatar, pada Senin, 15 Januari 2024 mulai pukul 22.30 Wita.
"Ya, kondisi saat ini sudah baik, karena memang beberapa minggu sebelumnya saya mengalami cedera otot ringan, tetapi di pertandingan pertama melawan Irak, saya sudah siap untuk ikut ke pertandingan," kata Asnawi di situs PSSI.
"Tentunya (saya) selalu siap (untuk bermain), karena semua pemain dalam kondisi yang baik dan tentunya saya pribadi juga siap memberikan yang terbaik untuk Indonesia," kata eks pemain Jeonnam Dragons itu menambahkan.
Tanpa Asnawi, sisi kanan pertahanan Indonesia diisi oleh Yakob Sayuri. Pemain PSM Makassar itu tampil bagus dengan catatan satu gol saat melawan Libya.
Berbeda nasib dengan penjaga gawang timnas, Syahrul Trisna. Detik-detik pertandingan melawan Irak, justru harus berlapang dada.
Penjaga gawang Persikabo 1973 ini harus rela posisi digantikan oleh Nadeo Argawinata di ajang Piala Asia 2023 karena ia diketahui mengalami cedera.
Nadeo Argawinata secara resmi diumumkan akan bergabung di skuad Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023.
Nadeo Argawinata diumumkan bergabung sehari jelang laga perdana skuad Garuda di Grup F menghadapi Timnas Irak.
Mantan kiper Bali United ini bergabung di skuad Timnas Indonesia menggantikan posisi salah satu penjaga gawang yakni Syahrul Trisna.
Kabar terkait pengumuman di panggilnya Nadeo Argawinata dan cederanya Syahrul Trinan di sampaikan langsung melalui akun @timnas.indonesia, Minggu 14 Januari 2024.
“@syahrulfadil26 absen dari perhelatan Piala Asia Qatar 2023 karena cedera, posisinya digantikan @nadeowinataa 🇮🇩,” tulis akun tersebut.
“Doakan Syahrul cepat sembuh & beri sambutan hangat kepada Nadeo 👇,” sambung. (*/fjr/pp)