Anies Diyakini Kuasai Tema Debat Capres Terakhir, Timnas AMIN: Ini Bukan Cerdas Cermat

  • Bagikan

Anies Baswedan disebut telah mempersiapkan diri untuk debat capres terakhir.-Foto/Tangkapan Layar/X@aniesbaswedan-

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Jubir tim nasional pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas AMIN), Iwan Tarigan membeberkan persiapan capres nomor urut 1 dalam menghadapi debat kelima atau terakhir pada Minggu, 4 Februari 2024.

Iwan mengatakan Anies telah berdiskusi dengan tim pakar terkait isu debat.

"Debat kelima seperti biasa Pak Anies akan persiapkan dengan fisik yang bugar, dan diskusi dengan tim pakar," kata Iwan, Rabu, 31 Januari 2024.

Ia menerangkan, tema debat kelima nanti sudah bukan hal yang tabu bagi mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Sebab, Anies pernah menjadi sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud).

"Semua materi debat Pak Anies juga punya pengalaman panjang mempraktikannya baik di bidang pendidikan sebagai rektor dan Mendikbud, pelayanan publik, penanganan post-COVID dan toleransi sebagai gubernur DKI. Jadi menurut kami Pak Anies sudah sangat siap di debat terakhir ini," ujar dia.

Menurutnya, tak ada persiapan khusus yang dilakukan Anies dalam menghadapi debat tersebut.

"Seperti kata Pak Anies bahwa debat bukan cerdas cermat yang harus belajar, tetapi persiapan dirinya dalam menghadapi debat ini telah dilakukan sejak bertahun-tahun yang lalu," imbuh Iwan.

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menggelar Debat Capres dan Cawapres sejak akhir Desember 2023 lalu. Adapun debat kelima atau terakhir akan diadakan pada Minggu, 4 Februari 2024.

Adapun tema debat kelima yaitu kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, kesehatan, sumber daya manusia, teknologi informasi, dan inklusi.

Terkait hal ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mengadakan rapat finalisasi untuk debat Pilpres kelima dan mengumumkan beberapa informasi seperti nama-nama panelis, moderator, hingga lokasi pada debat Pemilihan Presiden (Pilpres) kelima.

Debat Pilpres kelima yang diperuntukan para calon presiden (capres) ini akan dilangsungkan di tempat yang sama dengan debat sebelumnya, yaitu di Jakarta Convention Center (JCC), Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu, 4 Februari 2024. 

"Jadi beberapa informasi yang bisa saya update, yang pertama, debat kelima akan diselenggarakan pada Minggu, 4 Februari 2024, berempat di JCC," ujar Komisioner KPU RI, August Mellaz di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu 31 Januari 2024.

Adapun pihak KPU RI sendiri telah menentukan 11 nama untuk menjadi panelis pada debat Pilpres keempat, yaitu:

1. Guru Besar Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin, Aminuddin Syam.

2. Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta 2023-2027, Asep Saepudin Jahar.

3. Inisiator Komunitas Belajar Qaryah Thayyibah dan Anggota Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini, Dasar dan Menengah (BAN POM), Bahruddin.

4. Akademisi di UPN Veteran Jakarta, Damar Juniarto.

5. Guru Besar Antropolog, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Gadjah Mada, Emiritus PM Laksono;

6. Sosiolog Universitas Indonesia, Imam Prasodjo.

7. Ahli Teknologi Informasi/Wakil Rektor institut Teknologi Tangerang Selatan, Onno widodo Purbo.

8. Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI), Reni Kusumowardhani.

9. Sekretaris Jenderal Organisasi Pekerja Seluruh Indonesia (OPSI) dan Koordinator Advokasi BPIS Watch, Timboel Siregar.

10. Penasihat Hak Disabilitas pada General Election Network for Disability Access (AGENDA) dan Aktivis Disabilitas, Tolhas Damanik.

11. Dosen Pascasarjana Program Penyuluhan Pembangunan Universitas Sebelas Maret Surakarta dan Dosen Program Doktor Ilmu Lingkungan Universitas Katolik Soegijapranata Semarang, Tukiman Tarunasayoga

12. Guru Besar di bidang PAUD dan Gender, Universitas Pendidikan Indonesia, Vina Adriany. (*/dis)

 

  • Bagikan