50 Persen Incumbet Tumbang Pada Pemilu 2024

  • Bagikan
JEMPUT LOGISTIK. Kapolres Lutra AKBP Muhammad Husni Ramli dan Komisioner KPU menjemput logistik Pemilu 2024 Kecamatan Rampi yang tiba di Bandara Masamba, Kamis siang 22 Februari 2024, kemarin. Pekan depan KPU Lutra mulai melakukan rekap tingkat kabupaten. --IDRIS PRASETIAWAN/PALOPO POS--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MASAMBA -- Proses rekapitulasi penghitungan suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sementara berlangsung di tingkat kecamatan.

Namun perolehan suara Partai Politik (Parpol) serta siapa saja yang lolos sudah dapat diketahui melalui real count berbagai partai politik.
Terlihat hanya 14 incumbent yang lolos dari 33 orang yang bertarung pada Pemilu legislatif 2024 di DPRD Luwu Utara.

Mereka adalah di Dapil 1 ada Karemuddin dari PAN, Husain Golkar, elvis Mukaddas Hanura, Riswan Bibi PKB, dan Hatta Turusi dari Golkar.
Di Dapil 2, Gerindra - Wayan Suta, PAN - Saifuddin, Hanura - Sudirman Salomba, dan Nasdem - Hamka Muslimin.

Dapil 3, hanya Suaib dari PKB. Untuk Dapil 4, Golkar - Amir Mahmud, PAN - Muh. Ibrahim dan Demokrat - H. Rusli.
Dapil 5, hanya ada Drs Basir Partai Golkar. Sedangkan untuk Dapil 6, Nasdem - Awaluddin.(jun/rhm)

Data Sementara Perolehan Kursi di DPRD Luwu Utara

DAPIL 1 (Masamba - Mappedeceng - Rampi)

  1. Golkar - Hj. Megawati Jamal
  2. Golkar - Husain (Incumbent)
  3. PAN - Karemuddin (Incumbent)
  4. Hanura - Elvis Mukaddas (Incumbent)
  5. Nasdem - H. Mahfud
  6. PKB - Riswan Bibbi (Incumbent)
  7. Golkar - Hatta Turusi (Incumbent)

DAIL 2 (Sukamaju - Sukamaju Selatan)

  1. Golkar - Saderuddin
  2. Gerindra - Wayan Suta (Incumbent)
  3. PAN - Saifuddin (Incumbent)
  4. Hanura - Sudirman Salomba (Incumbent)
  5. Nasdem - Hamka Muslimin (Incumbent)

DAPIL 3 (Bone2 - Tanalili)

  1. Golkar - Jamal
  2. Gerindra - Anasdi
  3. Nasdem - Erni Idris
  4. Golkar - A.Mappa
  5. PAN - Heriansa Efendi
  6. PKB - Suaib (Incumbent)

DAPIL 4 (Malangke - Malangke Barat)

  1. Golkar - Amir Mahmud (Incumbent)
  2. Gerindra - A. Sukma
  3. PAN - Muh. Ibrahim (Incumbent)
  4. Nasdem - Yamsir
  5. Demokrat - H. Rusli (Incumbent)
  6. Golkar - A. Abriani

DAPIL 5 (Sabbang - Sabbang Selatan - Rongkong - Seko)

  1. Golkar - Basir (Incumbent)
  2. PAN - Widia
  3. PDIP - Topel
  4. Golkar - Aris
  5. Demokrat - Pasondaan Amir
  6. PAN - Jalisman

DAPIL 6 (Baebunta - Baebunta Selatan)

  1. Golkar - Gufran
  2. PKB - Irwan
  3. Nasdem - Awaluddin (Incumbent)
  4. Demokrat - Rudini
  5. PPP - Irmayanti
  • Bagikan

Exit mobile version