Emergency Response Team (ERT) Masmindo Dwi Area merespon bencana longsor yang terjadi di Desa Bonglo Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu, dengan memberikan bantuan logistik yang diserahkan kepada TNI. --andrie islamuddin--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, LATIMOJONG---Emergency Response Team (ERT) PT Masmindo Dwi Area (Masmindo) sigap merespon bencana longsor yang terjadi di Desa Bonglo Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu, Senin 26 Februari 2024, dengan segera diterjunkan ke lokasi terkait penanganan bencana dan langsung berkolaborasi dengan sejumlah pihak setempat.
Kepala Teknik Tambang (KTT) Mustafa Ibrahim mengungkapkan, Masmindo turut prihatin atas bencana tanah longsor di Desa Bonglo Bastura ini yang telah menimbulkan sejumlah korban warga masyarakat.
“Kami turut berbelasungkawa yang mendalam atas jatuhnya korban jiwa. Kami berharap peristiwa ii tidak terulang lagi kedepannya,” ungkap Mustafa.
Mustafa mengatakan, begitu mendapat kabar terjadi bencana longsor, pihak Masmindo langsung menerjunkan Tim Tanggap Darurat (ERT) untuk memberikan bantuan yang diperlukan dengan berkoordinasi pihak terkait lainnya di lapangan di bawah komando Dandim 1403 Sawerigading Palopo untuk sejumlah langkah strategis yang diperlukan.
”Tercatat lebih dari 300 personil dari Tim gabungan terlibat langsung dalam penanganan bencana longsor ini dan kamipun ikut ambil bagian didalamnya," Kata Mustafa.
Sejumlah bahan makanan pokok didisribusikan oleh Masmindo, pada Selasa 27 Februari. Hal ini dilakukan untuk mendukung kebutuhan logistik harian tim gabungan di lokasi bencana. Perusahaan juga turut berkontribusi dalam melengkapi sejumlah peralatan untuk membantu proses pencarian para korban.
"Koordinasi akan terus dilanjutkan Masmindo bersama tim gabungan di lapangan guna mempercepat penanganan bencana longsor dan akan memberikan dukungan yang diperlukan di tahap selanjutnya," kata Mustafa seraya mengatakan.
Masmindo berkomitmen untuk selalu bekerjasama dengan Pemerintah dan pihak-pihak terkait setempat dalam hal penanggulangan bencana yang terjadi di sekitar wilayah operasinya. (andrie islamuddin)