Irwan Hamid di Palopo, Tabi Pasenggong di Luwu

  • Bagikan

PKB Prioritaskan Kader Maju Pilkada

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulawesi Selatan mulai menyiapkan kader terbaik mereka untuk maju dalam pemilihan kepala daerah pada 24 November nanti. Partai ini akan berupaya mendorong kader internal untuk ikut bertarung.

PKB Sulsel meraih delapan kursi di DPRD Sulsel. Selain itu, ada lima daerah yang berhasil masuk dalam jajaran pimpinan dewan yaini Kabupaten Takalar (ketua), Bone, Bulukumba, Jeneponto dan Wajo masing-masing wakil ketua.

“Hasil ini akan kami laporkan ke DPP. Begitu pula dengan calon figur yang direncanakan untuk diusung," kata Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) PKB Sulsel, Syamsu Rizal alias Deng Ical, Jumat (8/3/2024).
Deng Ical mengaku belum bisa membeberkan figur internal partai yang akan disiapkan. Yang pasti, kata dia, PKB akan ikut ambil bagian dalam, perhelatan di tingkat provinsi hingga tingkat daerah.

Perolehan kursi dari berbagai tingkatan membuat PKB bersinar di pemilu kali ini. Dua kursi untuk DPR RI dan delapan kursi di tingkat provinsi membuat PKB berpeluang besar meraih satu posisi unsur pimpinan di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sulsel sekaligus menggeser posisi Partai Demokrat.

Bila PKB Sulsel sukses menempatkan kader dalam jajaran pimpinan DPRD, makan ini merupakan sejarah baru. Keyakinan itu makin besar karena PKB Sulsel sudah mengunci delapan kursi untuk bisa menjadi salah satu wakil ketua.

Sekretaris PKB Sulsel, Muhammad Haekal mengatakan, meskipun KPU belum menyampaikan rekapitulasi secara resmi di tingkat provinsi, namun, berdasarkan data internal bisa mempertahankan delapan kursi.
"Perolehan ini sebetulnya sama dengan hasil Pemilu 2019. Bedanya, PKB Sulsel bisa duduk di jejeran kursi pimpinan dewan," ujar Haekal.

Adapun perolehan kursi di 11 dapil se-Sulsel antara lain, Dapil I dan II Sulsel (Makassar A-B) mendapat dua kursi. PKB meraih kursi di dapil Makassar A, mempertahankan 1 kursi seperti 2019. Di Dapil Makassar B, PKB mendapat 1 kursi.

Kerja keras kader PKB di dapil ini signifikan. Caleg partai ini menggeser petahana dari Partai Demokrat, PDIP dan Gerindra. Dapil yang diduduki kader dari tiga parpol itu, dipastikan gagal mempertahankan kursi.

Kemudian, Dapil Sulsel III Gowa-Takalar, Dapil IV Bantaeng, Jeneponto Kepulauan Selayar, Dapil V Sinjai- Bulukumba dan dan VI Maros, Pangkep, Barru dan Parepare. Partai yang dipimpin Azhar Arsyad di Sulsel ini mendapat juga masing-masing 1 kursi di dapil tersebut.

Selain itu, di Dapil VIII Soppeng dan Wajo, PKB mendapat 1 kursi. Kemudian terakhir di Dapil XI, meliputi empat daerah yakni Luwu, Luwu Utara, Luwu Timur dan Kota Palopo, terdapat 1 kursi.

Berdasarkan perhitungan hasil pemilihan legislatif se-Sulsel pada Pemilu 14 Februari, suara PKB mengalami tren positif. Dari penetapan suara partai dan masing-masing caleg di tiap daerah pemilihan (dapil) dapat diketahui bahwa beberapa Kabupaten dan Kota PKB mendapat kursi Pimpinan.

Tabi Pasenggong
Di Luwu, Perolehan kursi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPRD Kabupaten Luwu hasil Pileg 2024 ini meningkat drastis. Dari hanya dua kursi di Pemilu 2019, lalu, naik 100 persen menjadi 4 kursi di Pemilu 2024.

Keberhasilan ini lantaran PKB diisi para caleg yang handal dan petarung, serta masuknya tokoh masyarakat Luwu usai pensiun dari militer TNI AD yakni, Tabi Pasenggong.

Kehadiran figur Tabi Pasenggong dijajaran PKB Kab. Luwu bak angin segar, sehingga mampu memotivasi dan mendorong para caleg PKB di Luwu untuk maksimal meyakinkan masyarakat memilih PKB sebagai wakil rakyat lima tahun di DPRD Luwu.

Dengan raihan tersebut, PKB pun semakin yakin dan siap menyongsong event politik ke depan, yakni Pemilihan Bupati Luwu 2024 yang digelar November delapan bulan lagi.Dengan begitu Tabi pun berpotensi menjadi salah satu fugur bakal calon Bupati Luwu yang siap diusung PKB.

Dimana diketahui salah satu syarat figur dapat maju di Pilbup Luwu lewat jalur parpol, minimal mengantongi atau mendapat dukungan tujuh kursi di DPRD.
Kepada Palopo Pos, Tabi mengungkapkan, usai melaporkan hasil Pileg 2024 kepada Ketua PKB Sulsel Azhar Arsyad di Makassar pekan lalu, dirinya kini siap diberi tugas oleh partai jika diminta maju sebagai Calon Bupati Luwu 2024.

"Arahan Pak Ketua, kalau ada kader, kenapa mesti cari figur yang lain," ungkap Tabi.
Sebagai informasi, Tabi Pasenggong, usai pensiun dari TNI, kini fokus untuk terlibat dalam partai PKB.
Sosok purnawirawan TNI Angkatan Darat ini, sejak beberapa tahun silam sudah mematangkan strategi untuk maju sebagai Calon Bupati Luwu di Pilkada Luwu 2024. Namanya sudah mengakar di akar rumput masyarakat Kab. Luwu. Dari Larompong sampai Walmas.
Banyak tokoh masyarakat dari Larompong dan Walmas siap mendukung langkah politik Tabi untuk maju sebagai Cabup Luwu.

Irwan Hamid
Di Palopo, figur Irwan Hamid berpotensi di usung PKB maju di Pilwalkot Palopo. Dengan kesuksesan duduk di DPRD Sulsel selama 10 tahun, dan pernah menjadi calon Wakil Wali Kota Palopo 2013 lalu yang berpasangan dengan Rahmat Masri Bandaso. (idr)

  • Bagikan

Exit mobile version