PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, Jamkesnews – Dalam memastikan peningkatan mutu layanan kesehatan bagi peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), BPJS Kesehatan terus gencar melaksanakan kegiatan Supervisi, Buktikan dan Lihat Langsung (Sibling) ke fasilitas kesehatan di Kota Palopo.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Palopo, Dahniar Hasyim Dahlan mengatakan bahwa Sibling juga dilakukan pihaknya untuk mendapatkan umpan balik langsung dari peserta JKN selaku pasien yang menerima layanan di fasilitas kesehatan, dimana nantinya umpan balik tersebut dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi untuk perbaikan mutu layanan.
“Melalui Sibling kami melakukan customer visit di fasilitas kesehatan dengan tujuan mengetahui bagaimana pengalaman yang peserta JKN dapatkan saat tengah dilayani di fasilitas kesehatan. Itu juga dilakukan bersama dengan petugas atau perwakilan dari fasilitas kesehatan sendiri sehingga kita bisa sama-sama terbuka dengan semua masukan dan kondisi atau fakta di lapangan,” jelasnya.
Lebih lanjut Dahniar menerangkan bahwa kegiatan Sibling mencakup seluruh aspek dan area pelayanan kesehatan dan akan dilakukan secara kontinu ke seluruh fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.
“Sibling rutin kita lakukan di seluruh fasilitas kesehatan mitra, dan semua area pelayanan menjadi pemantauan kami mulai dari area pendaftaran, poliklinik, ruang perawatan, laboratorium, farmasi dan area pelayanan lainnya. Secara umum yang akan kami pastikan dari peserta adalah bagaimana kebersihan dan kenyamanan ruangan, kemudahan dan kecepatan layanan, serta keramahan petugas,” katanya.
Sibling merupakan suatu aktivitas pantauan atas pemenuhan kewajiban fasilitas kesehatan dalam dimensi mutu yang dilaksanakan melalui kegiatan kunjungan ke fasilitas kesehatan yang dilakukan oleh pegawai BPJS Kesehatan dan atau pihak lain atau pihak eksternal yang juga adalah peserta JKN.
Metode yang digunakan dalam kegiatan Sibling adalah Walk Through Audit yang dirancang untuk mengidentifikasi kesesuaian pemberian pelayanan di setiap area pelayanan dengan panduan kuesioner.
Pada Kamis (14/3) BPJS Kesehatan Cabang Palopo melaksanakan Sibling di salah satu Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjut (FKRTL) yang bekerja sama yaitu Klinik Bersalin Nashirah. Firdayanti (24) merupakan salah satu peserta JKN yang tengah dirawat pasca melahirkan, yang ditemui saat kunjungan Sibling di klinik tersebut. Ketika ditanya bagaimana pengalamannya selama dirawat, ia mengaku sangat puas dengan pelayanan yang didapatkan.
“Ini kali kedua saya melahirkan di Klinik Bersalin Nashirah. Sebelumnya anak pertama saya juga lahir di sini dan pengalaman waktu itu sangat baik sehingga saat akan melahirkan anak kedua saya memutuskan kembali melahirkan di sini. Perawat dan bidan yang merawat semuanya ramah, kamarnya sangat bersih dan nyaman,” ungkapnya.
Selain pelayanan yang ramah dari petugas dan ruang perawatan yang bersih dan nyaman, Firda juga menyampaikan bahwa selama dirawat di Klinik Bersalin Nashirah dirinya tidak pernah mengeluarkan biaya tambahan selain untuk pembelian hal-hal yang tidak dijamin Program JKN seperti popok bayi. Semua pengalaman yang baik tersebut yang menjadi alasan Firda yang berdomisili di Kabupaten Morowali memilih untuk melakukan persalinan di Klinik Bersalin Nashirah, Kota Palopo.
“JKN telah membantu dalam dua kali persalinan saya sehingga kami tidak terbebani lagi dengan biaya persalinan dan perawatan setelahnya. Hanya dengan iuran yang rutin dipotong dari gaji suami setiap bulannya, kami sekeluarga sudah terlindungi JKN. Pelayanan yang didapatkan pun tidak mengecewakan. Walaupun saya tidak mengharapkan akan rutin menggunakan JKN yang artinya saya dan keluarga selalu dalam keadaan sehat, namun saya berharap JKN dapat terus berlanjut dan kualitas pelayanannya semkin meningkat. Bagaimanapun kita sangat membutuhkan jaminan kesehatan dan JKN merupakan jaminan kesehatan yang paling mudah didapatkan oleh seluruh masyarakat,” tuturnya. (nf/va)