Rustam Lalong Lepas Taruna Prala

  • Bagikan
Pembina Yayasan Banua Nusantara, Rustam Lalong menyerahkan surat persetujuan praktik berlayar kepada Taruna Prala.--ft: istimewa--

SMK Pelayaran SNU Buka Pendaftaran, Gratis SPP

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO-- Pembina Yayasan Banua Nusantara, Rustam Lalong melepas 142 taruna SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama (SNU) untuk praktek lapangan (Prala) angkatan 21 dan penyerahan persetujuan praktek berlayar.

Acara pelepasan Prala berlangsung di Aula Banua Kompleks SMK Pelayaran SNU, Kel. Balandai, Palopo, Selasa, 2 April 2024 kemarin. Tampak hadir, Ketua Yayasan Banua Nusantara Dra Hj Masnia, Kepala SMK Pelayaran SNU Muh Yusri ST, Penanggung Jawab Prala Sudirman SPd, dan para guru dan staf.

Dalam sambutannya, Rustam menitip pesan kepada taruna Prala agar menyesuaiakn diri dengan dunia industri tempat Prala. Juga menjaga etika dan attitude selama Prala. Dan yang terpenting, jaga kesehatan dan keselamatan kerja.

Ia juga mengatakan, Prala ini berlangsung selama satu tahun. Tujuan Prala kapal dalam negeri dan juga kapal luar negeri. Taruna yang Prala sudah menyelesaikan seluruh studi di SMK dan lulus praprala.

Ditambahkan, dalam waktu dekat 150 taruna SMK Pelayaran SNU yang sementara melaksanakan Prala angkatan ke-20, tidak lama lagi turun kapal dan kembali ke sekolah untuk wisuda, yang direncanakan pada bulan Juni tahun ini.

BUKA PENDAFTARAN
SMK Pelayaran SNU telah membuka pendaftaran calon taruna atau Seleksi Penerimaan Calon Taruna (Sepencata), hingga Agustus 2024 mendatang. Yang mendaftar secara online sudah 40 orang. Disamping online, juga dibuka pendaftaran secara offline.

Jumlah taruna yang akan diterima pada tahun pelajaran 2024/2025 sebanyak 150 orang. Terdiri dua nautika dan dua kelas teknika. ''Gratis biaya pendaftaran, gratis pembayaran SPP, dan tidak ada uang ujian,'' kata Rustam. (ikh)

  • Bagikan