Hampir Pasti Berpaket Maju Pilkada
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO -- Pascalebaran Idulfitri 1445H, lalu, dimanfaatkan juga para bakal calon (bacalon) kepala daerah, khususnya di Kabupaten Luwu untuk slaing memperkuat hubungan. Nampaknya arah untuk berkoalisi dan berpaket maju di Pilkada Luwu semakin terang.
Beberapa figur tersebut seperti Kolonel Agussalim bersama keluarga, sahabat, teman, simpatisan dan tim relawan sebagai tindak lanjut dari program safari ramadhan ke rumah-rumah keluarga, kerabat dan simpatisan di beberapa desa selama sebulan penuh, Kolonel Agussalim debgan lantang menyampaikan ucapan terima kasih, dan permohonan dukungan di hadapan ribuan keluarga yang hadir pada acara buka puasa.
Tidak berhenti bergerak terus Kolonel Inf Agussalim didampingi istri tercinta ibu Darmawati S.H. bersama 3 putra putri beliau di tengah kesibukannya sebagai salah satu Jaksa senior pada Kejaksaan Tinggi Sulsel, dengan setia mendampingi suaminya Kolonel Aamgussalim menerima tamu- tamu keluarga, kerabat, teman simpatisan, tim pemenangan serta tokoh- tokoh masyarakat dan tokoh- tokoh politik pada saat lebaran.
Hingga hari ketiga Kolonel Agussalim juga kedatangan tamu yang punya hajat rencana juga ingin maju calon wakil bupati di luwu 2024 & 2029, diantaranya Yamin Tallesang, adek ibu Emy tallesang salah satu putra putri terbaik Walmas secara langsung menyampaikan keinginannya di hadapan pak kolonel agussalim. Selain itu ada juga beberapa tokoh- tokoh dari Walmas datang di anatanya Rengnge Paindu, Senianto Paindu dan beberapa orang Kepala Dusun menyampaikan putra Walmas terbaik seperti RUDDIN SIBUTU anggota DPRD luwu periode 2019 - 2024.
Selain Agus, di Walenrang, tepatnya di kediaman mendiang mantan Wakil Bupati Luwu Syukur Bijak, Kamis malam (11/4/2024), Ketua DPD Golkar Luwu H Patahuddin, S.Ag bersilaturahmi dan bertemu Anggota DPR RI Muhammad Dhevy Bijak Pawindu.
Kehadiran Patahuddin didampingi beberapa kerabatnya menghadirkan suasana yang sangat cair dan penuh kekeluargaan baik antara Patahuddin dan Dhevy maupun para tim kerabat kedua tokoh politik berpengaruh di Kabupaten Luwu ini. Saat baru hadir, Patahudding disambut Dhevy dengan saling berpelukan.
Dhevy Bijak mengatakan, kehadiran Ketua DPD Golkar Luwu dikediaman orang tuanya di Batusitanduk merupakan wujud silaturahmi di momentum Idul Fitri. Disamping itu Patahuddin menunaikan janjinya, karena disaat akhir Ramadhan pihaknya melaksanakan pertemuan mengenang 1 tahun wafatnya Ayahandanya, Patahuddin tidak sempat hadir karena berada diluar daerah untuk sebuah urusan.
"Bapak Patahuddin adalah sahabat karib almarhum Ayahanda saya. Malam ini kami bersilaturahmi disamping suasana Idul fitri, pula beliau datang untuk menunaikan janjinya karena tidak sempat hadir waktu peringatan 1 tahun kepergian ayahanda saya di bulan Ramadhan lalu," kata Dhevy.
Sementara itu, Patahuddin saat ditemui Harian Palopo Pos di salah satu rumah makan di Kota Palopo Kamis malam mengatakan dirinya sangat menghargai keluarga besar almarhum Syukur Bijak yang juga sahabatnya itu dan memuji putranya Muhammad Dhevy Bijak Pawindu.
"Almarhum Syukur Bijak adalah sahabat saya. Meskipun beliau telah tiada, namun hubungan silaturahmi diantara kami harus terus kita rajut, saya juga sangat bersyukur bisa bersilaturahmi dengan putra beliau Bapak Muhammad Dhevy Bijak yang merupakan representasi ketokohan sosok ayahandanya" Kata Patahuddin.
ABM-Rahmat
Ada juga figur Andi Arham Basmin Mattayang (ABM) diisukan akan berpaket Rahmat. Dimana sosok kader Demokrat itu berasal dari Kecamatan Walmas (Walenrang Lamasi), ditanggapi santai ABM.
Menurut ABM Ketua Nasdem Luwu itu masih terlalu dini membahas pasangan sedangkan masih lama Pilkada Luwu 2024.
Analis Politik dari PT Indeks Politica Indonesia (PT IPI) Suwadi Idris Amir yang dimintai tanggapannya terkait beredarnya dimedia sosial paket ABM – Rahmat menilai, sangat wajar figur-figur dari Walmas mengincar ABM sebagai pasangannya.
Sebab di Pilkada serentak November mendatang geopolitik selatan dan Walmas masih menjadi satu variabel penting bagi pasangan bacabup dan balon wakil bupati 2024.
Kedua, sosok Rahmat cukup menarik sosoknya. Tiga periode terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Luwu Sulawesi Selatan membuktikan dia punya basis riil di Walmas.
“Jadi sosoknya Rahmat perlu memang ABM pertimbangkan menjadi pasangannya 2024, dengan tentunya juga harus mengkaji secara ilmiah,”ujar Suwadi Idris, Kamis (4/4).
“Sebab di Walmas selain Rahmat, ada figur seperti Devi Bijak, Amru saher, Yamin Talesang, yang juga cukup kuat di walmas,”tambah Suwadi Idris.
Ada juga figur Tabi Pasenggong yang diisukan berkoalisi dengan Harbi Syam. Hal itu terlihat saat keduanya akrab menghadiri buka puasa di kediaman pribadi Tabi Pasenggong saat Ramadan lalu.
Terakhir ada 'Anak Desa' Husmaruddin yang juga intens berkomunikasi dengan putra Walmas Dhevy Bijak Pawindu.(idr)
Figur Calon Bupati Luwu dan Pasangan Potensialnya
- Arham Basmin Mattayang (Nasdem) dan Rahmat Kantoli (Ketua Demokrat Luwu/ Tokoh Walmas)
- Patahudding (Golkar) - Dhevy Bijak Pawindu (Demokrat/ Putra Walmas)
- Husmaruddin (PAN) - Dhevy Bijak Pawindu (Demokrat/ Putra Walmas)
- Kol (P) Agussalim - Yamin Tallesang
- Tabi Pasenggong - Harby Syam