Liverpool dan Milan Tersingkir di Ajang Liga Europa 2023/2024, Berikut Tim yang Lolos ke Semifinal

  • Bagikan
Duel Atalanta versus Liverpool di Bergamo, Italia/UEFA.com

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, BERGAMO-- Dua tim raksasa di Inggris dan Italia, harus mengubur kiprahnya di ajang Liga Europa 2023/2024. Mereka adalah Liverpool dan AC Milan. Yang tidak lolos juga adalah West Ham United dan Benfica.

Sementara yang berhasil lolos ke babak semifinal adalah AS Roma, Atalanta, Bayer Leverkusen, dan Marseille.

Liverpool disingkirkan Atalanta meski menang 1-0 di Bergamo pada leg kedua hari ini. Gol penalty Mohamed Salah di menit ke-7 tidak cukup bagi Liverpool untuk membalikkan keadaan. Mereka kalah agregat 1-3 usai takluk 0-3 di Anfield, pekan lalu.

Nasib AC Milan lebih buruk. Mereka kalah 1-2 saat melawan 10 pemain AS Roma.

Roma langsung unggul 2-0 berkat gol Gianluca Mancini di menit ke-12 dan Paulo Dybala pada menit ke-22 sebelum kehilangan Zeki Celik yang mendapat kartu merah pada menit ke-31.

Gol Matteo Gabbia di menit ke-85 hanya menjadi gol hiburan. Milan kalah agregat 1-3 setelah juga takluk 0-1 di kandang sendiri pada leg pertama.

Dari Inggris, West Ham United mengikuti jejak Liverpool. Mereka hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Bayern Leverkusen. Sempat unggul di menit ke-13 lewat gol Michail Antonio, Leverkusen menyamakan kedudukan melalui gol Jeremie Frimpong di menit 89 yang memastikan mereka unggul agregat 3-1.

Sementara di Prancis, Marseille mengeliminasi Benfica lewat drama adu penalti yang berakhir dengan skor 4-2.

Sebelumnya, selama 120 menit, Marseille unggul 1-0 berkat gol Faris Moumbagna di menit ke-79 yang membuat agregat sama kuat 3-3. (fjr/pp)

  • Bagikan

Exit mobile version