Berikut Head to Head Timnas Indonesia Vs Korea Selatan Piala Asia U-23, Garuda Muda 6 Kali Mengalami Kekalahan, Menang?

  • Bagikan
Head to Head Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan U-23, Garuda Muda 6 Kali Mengalami Kekalahan-AFC/X-

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, QATAR-- Babak perempatfinal Piala Asia U-23 2024 Qatar, segera dihelat. Timnas Indonesia U-23 dipastikan bertemu timnas Korea Selatan U-23.

Kepastian Timnas Indonesia U-23 melawan negeri giseng ini usai Korea Selatan menjadi juara Grup B. Itu setelah mengalahkan Jepang dengan skor tipis 1-0 di laga terakhir di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Senin malam, 22 April 2024.

Pertandingan antara Timnas Indonesiaq U-23 melawan Korea Selatan akan dilangsungkan di Stadion Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha pada Jumat, 26 April 2024 sekitar pukul 01.30 Wita.

Nah, secara head to head, Korea Selatan memang berada jauh di atas timnas Indonesia U-23, namun melihat perfoma permainan skuad garuda muda yang dilatih Shin Tae-yong sekarang, bukan tidak mungkin bisa mengalahkan Taeguk Warriors.

Dalam segi perkembangan sepak bola, kekuatan Korea Selatan memang berada jauh di atas timnas Indonesia

Namun sejak timnas Indonesia dipegang Shin Tae-yong, khususnya untuk timnas Indonesia U-23 jauh berkembang dan mampu bersaing dengan timnas U-23 dari negara lainnya.

Meskipun rekam jejak timnas Indonesia U-23 melawan timnas Korea Selatan U-23, skuad garuda muda mengalami 6 kekalahan sejak pertama kali bertemu di tahun 1991.

Pada Piala Asia U-23 yang baru dimulai pada 2013 silam, Korea Selatan dan Indonesia telah bertemu di level U-23 dalam enam kali kesempatan sejak tahun 1991.

Korea Selatan berhasil memenangkan semua pertemuan dengan timnas Indonesia U-23.

Timnas Korea Selatan U-23 berhasil mencetak 20 gol, sementara tinas Indonesia U-23 hanya mampu mencetak tiga gol dari keenam pertemuan itu.

Pada pertemuan pertama di tanggal 24 Maret 1991, Korea Selatan menang telak 5-0 atas Indonesia dalam suatu laga uji coba.

Uji coba yang kedua, dua hari kemudian Korea Selatan U-23 kembali mengalahkan Indonesia U-23 dengan skor 3-1.

Selanjutnya dalam pertemuan berikutnya di kualifikasi Olimpiade 1996 zona Asia pada 25 Mei 1995, Korea Selatan menang tipis saja 2-1.

Pada tahun yang sama, tepatnya tanggal 22 Agustus 1995, Korea Selatan U-23 menang tipis 1-0 atas Indonesia U-23.

Kualifikasi Olimpiade 2000 zona Asia yang digelar 29 Mei 1999, Korea Selatan menghujani Indonesia dengan gol 7-0.

Pertemuan terakhir timnas Indonesia U-23 dengan Korea Selatan U-23 pada 23 Juni 2018 di laga uji coba, dengan Korea Selatan menang 2-1.

Namun begitu, timnas Indonesia U-23 berkembang pesat sejak dilatih pelatih Korea Selatan, Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong membawa timnas Indonesia U-23 pertama kali lolos ke Piala Asia U-23 Qatar.

Bahkan, dengan polesan tangan dinginnya, dia langsung berhasil membawa skud garuda muda lolos ke 8 besar Piala Asia U-23.

Berada di Grup A yang dihuni Qatar, Australia, dan Yordania, timnas Indonesia U-23 membukukan 2 kemenangan atas Australia 1-0 dan menghajar Yordania 4-1.

Timnas Indonesia U-23 hanya mengalami satu kekalahan saat menghadapi tuan rumah, Qatar 0-2, itupun pertandingan banvak mengalami kontroversial yang menuding wasit memihak tim tuan rumah. (dis/pp)

  • Bagikan

Exit mobile version