Foto bersama tim RSU. Sawerigading di Lapangan Pancasila Palopo seusai kegiatan lomba. --ist--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO-- Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Palopo ke-22, berbagai kegiatan dilakukan Pemkot Palopo.
Termasuk mengadakan berbagai macam lomba permainan tradisional.
Untuk meramaikan lomba permainan tradisional yang berlangsung di Lapangan Pancasila itu, setiap OPD mengutus tim masing- masing dan terdiri dari tim putra dan putri.
Seperti RSU. Sawerigading yang mengutus tim putra dan putri yang telah dipilih serta dijagokan untuk ikut lomba.
Beberapa permainan tradisional yang diperlobakan, diantaranya lari karung, balap kelereng, egrang, cukke, dan hadang.
Dari sekian permainan tradisional yang diperlombakan itu, Amrul tim putra mewakili RSU. Sawerigading berhasil memperoleh juara satu lomba egrang dengan mengalahkan tim handal dari OPD lainnya.
Terpantau, Kabag Umum RSU. Sawerigading, Ceria, yang ikut mendampingi tim utusannya juga ikut memberi semangat.
Mengenai kegiatan lomba permainan tradisional dalam rangka HUT Kota Palopo itu, Ceria yang ditemui sesuai kegiatan lomba, menyampaikan mengapresiasinya kepeda pemerintah, Sabtu, 27 April 2024.
Menurutnya, dengan mengadakan lomba permainan tradisional itu, selain menjadi hiburan bagi jajaran di OPD, juga sebagai upaya melestarikan atau memperkenalkan kembali permainan yang telah jarang atau bahkan tidak dimainkan lagi oleh anak- anak di jaman modern seperti saat ini.
"Pertama kita sangat mengapresiasi pemerintah Kota Palopo yang telah mengadakan kegiatan lomba permainan tradisional seperti ini dalam rangka peringatan HUT Kota Palopo ke-22. Dengan diadakannya kegiatan tersebut, menjadi upaya melestarikan atau memperkenalkan kembali permainan tradisional yang telah dilupakan banyak anak- anak jaman sekarang. Selain itu, juga menjadi momen hiburan bagi teman- teman yang mungkin penat dengan pekerjaan yang dihadapi tiap hari. Dan bisa kita lihat saat mereka ikut lomba tadi, para peserta lomba begitu senang, serta tertawa meski telah jatuh bangun saat berlomba,"ucap Ceria.
"Untuk lomba egrang kategori putra yang diikuti Amrul mewakili RS. Sawerigading, berhasil dapat juara satu mengalahkan perwakilan dari OPD lainnya. Sementara lomba balap kelereng tim putri dapat juara dua dan terakhir permainan cukke tim putra berhasil jauara tiga bersama tim Satpol PP,"lanjutnya.(Riawan)