Breaking News: Laga Indonesia vs Guinea Jadwalnya Diubah Lagi, Pertandingan Digelar Tertutup

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Berita terkini soal pertandingan Playoff Olimpiade Paris 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23.

Selain jadwalnya kembali mengalami perubahan, juga akan digelar tertutup.

Sesuai jadwal, laga timnas Indonesia U-23 vs timnas Guinea U-23 akan dilangsungkan di Clairefontaine, Prancis, pada Kamis, 9 Mei 2024 pukul 20.00 Wita. Kedua tim sama-sama memburu kemenangan.

Jadwal sebelumnya, akan dilaksanakan Jumat, 10 Mei 2024 mulai pukul 01.30 Wita.

Pada duel nantinya, kedua tim akan saling memperebutkan tiket untuk tampil di ajang Olimpiade Paris 2024.

Skuad Garuda Muda pun diwajibkan tampil maksimal demi mendapatkan kesempatan tersebut.

Namun, berdasarkan informasi dari FIFA, pertandingan bakal dilangsungkan secara tertutup. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh federasi sepakbola Guinea beberapa waktu lalu.

“Sesuai dengan pedoman FIFA dan alasan keamanan, laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23 digelar tertutup. Federasi Sepakbola Guinea berterima kasih kepada para pendukung atas dukungan selama ini,” tulis laman resmi Federasi Sepakbola Guinea, feguifoot.com pada Sabtu (4/5/2024).

Pertandingan digelar tertutup demi keamanan kedua tim. Pasalnya, saat ini sejumlah ancaman dilaporkan sudah mulai mengarah ke Kota Paris selaku tuan rumah penyelenggara Olimpiade Paris 2024

Berhubung laga digelar tertutup, besar kemungkinan pertandingan takkan disiarkan secara langsung oleh televisi atau perangkat apa pun. Tentunya hal ini sangat disayangkan, mengingat pencinta sepakbola Tanah Air sangat ingin menyaksikan aksi Witan Sulaeman dan kawan-kawan.

Laga ini menjadi penentu siapa tim ke-16 yang lolos ke cabang olahraga sepakbola putra Olimpiade Paris 2024. Sejauh ini, 15 tim sudah dipastikan lolos dan tiga di antaranya berasal dari Asia, yakni Jepang U-23, Uzbekistan U-23, dan Irak U-23.

Jika lolos ke Olimpiade Paris 2024, ini merupakan yang pertama bagi Timnas Indonesia dalam 68 tahun terakhir. Timnas Indonesia terakhir kali lolos ke Olimpiade pada 1956 yang dilangsungkan di Melbourne, Australia.

Andai lolos ke Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia U-23 akan tergabung di Grup A bersama tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.

Menarik menanti aksi Timnas Indonesia U-23 di laga kontra Guinea U-23 pada tengah pekan depan. (*/net/pp)

  • Bagikan

Exit mobile version