Kemenag Terima CASN 110.553 untuk 2024, Simak Formasi Lengkapnya

  • Bagikan
Ilustrasi pelaksanaan seleksi CASN

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Kementerian Agama (Kemenag) dipastikan membuka formasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun 2024. Berapa jumlah kuotanya?

Dilansir dari website resmi Kemenag, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengatakan banyak pegawainya yang memasuki usia pensiun. Selain itu ada pula pemekaran wilayah, hingga alih status penegerian sekolah-sekolah di bawah naungan Kemenag.

"Pegawai kami yang memasuki usia pensiun pada 2024 sampai 2028 itu ada 48.991 ASN. Nah ini tentu menjadi konsen kami terkait usia pensiun pada rentang empat tahun ke depan," kata Yaqut

Dilihat dari hal itu, tak heran Kemenag tahun ini membuka banyak kuota penerimaan CASN. Yakni sebanyak 110.553.

Jumlah itu terbagu menjadi Calon Aparatur Sipil Negara (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK):

CPNS: 20.772
PPPK: 89.781
Total Formasi: 110.553

Sampai saat ini, belum diketahui formasi lengkap dari jumlah 110.553 kuota yang disiapkan. Namun formasi yang telah diajukan Kemenag RI yakni untuk sejumlah jabatan berikut.

Mulai dari penghulu, penyuluh agama, pengawas jaminan produk halal, talenta digital, penempatan IKN, tenaga pendidik, dan jabatan lainnya yang berkaitan dengan pelayanan dasar Kemenag.

Kemudian ada pula tenaga pendidik terdiri dari guru madrasah, guru Sekolah Menengah Teologi Kristen, Sekolah Menengah Atas Katolik, dan dosen perguruan tinggi keagamaan negeri. (fjr/pp)

  • Bagikan