TASPEN Peduli Bagikan Ratusan Makanan, Susu, dan Obat-obatan untuk Korban Banjir Luwu

  • Bagikan

PALOPO --- PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Persero) atau TASPEN turut memberikan
bantuan kepada korban bencana alam banjir yang melanda Kabupaten Luwu.

Adapun bantuan
tersebut berupa makanan, minuman, vitamin dan obat-obatan serta kebutuhan dasar lainnya.

Bantuan diberikan langsung secara simbolis oleh Branch Manager TASPEN Palopo, Indra
Kusuma Wardhana kepada Kepala BPBD Luwu Andi Baso Tenriesa di Posko Induk Tanggap
Darurat Bencana, Kamis 16 Mei 2024.

“Kami menyalurkan berbagai kebutuhan dasar yaitu makanan siap saji sebanyak 500 box, beras
500kg, ratusan mie instant, sarden, air minum, susu, pampers, alat kebersihan, serta vitamin dan
obat-obatan. Pemberian bantuan ini adalah wujud dari komitmen TASPEN yang selalu hadir demi
kepentingan masyarakat sekitar. Ini juga sebagai bentuk kepedulian TASPEN bagi masyarakat
yang menjadi korban.” kata Indra, Kamis 16 Mei 2024.

Dijelaskan, bantuan korban bencana alam banjir Luwu ini berasal dari program CSR TASPEN
yaitu Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Melalui TJSL, TASPEN berkomitmen
dalam menjalankan program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) yang sejalan dengan
bisnis perusahaan dan memberikan dampak yang signifikan bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Melalui TJSL, TASPEN pun berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi bagi pembangunan
dan pemulihan daerah bencana di Indonesia.

Sementara itu, Andi Baso mengapresiasi bantuan yang diberikan oleh TASPEN. Ia menilai bahwa
Taspen telah menunjukkan komitmen dan kepedulian pada masyarakat sekitar. “Kami
menyampaikan terima kasih kepada TASPEN atas bantuan yang diberikan, tentunya ini sangat
bermanfaat bagi para korban. Semoga TASPEN semakin sukses dan maju,” ujar Andi Baso.

Camat
Bajo, Hj.Hidayah yang juga menerima bantuan secara simbolis juga mengucapkan terima kasihnya
kepada TASPEN. “Doa warga Bajo terkabul, dari kemaren kami menghitung stok makanan di
posko berupa telur dan lainnya semakin menipis, dan ternyata pagi ini TASPEN memberikan
makanan yang kami harapkan tersebut. Terima kasih banyak TASPEN. Semoga TASPEN dapat
terus berkontribusi pada masyarkat luas,”kata Hj.Hidayah.(rls)

  • Bagikan