Jelang Final Liga Champions: Difavoritkan Juara, Kubu Madrid Tak Anggap Remeh Dortmund

  • Bagikan
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti/Real Madrid

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, SPANYOL-- Final Liga Champions sebentar lagi dihelat, yakni Minggu, 2 Mei 2024 dinihari. Dua kubu akan saling sikut untuk menjuarai turnamen paling bergengsi di Eropa ini, yakni Real Madrid vs Borussia Dortmund.

Real Madrid yang memiliki 'jam terbang tinggi di turnamen ini, memang diunggulkan usai mengandaskan favorit juara Manchester City di semifinal.

Meski begitu, Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti menunjukkan respek tinggi pada Borussia Dortmund menjelang final Liga Champions di Wembley, akhir pekan ini.

Menurutnya, mereka bukan favorit juara dan harus mempersiapkan diri dengan baik. Ia juga mengingatkan timnya bagaimana perjalanan Dortmund ke final.

“Kami tidak berpikir untuk menjadi favorit. Kami fokus bermain melawan lawan yang berhak mencapai final setelah mengalahkan tim kualitas terbaik seperti PSG dan Atletico,” katanya di situs Madrid.

“Borussia adalah tim dengan kualitas, komitmen dan sikap. Kami yakin bahwa kami harus bekerja keras, berjuang dan berjuang seperti yang kami lakukan di setiap final," lanjutnya.

Tapi ia memastikan anak asuhnya sangat siap untuk final mendatang. "Kami sangat bersemangat, meskipun final ini sangat menantang. Kami ingin mengawali minggu ini dengan awal yang baik, berlatih, santai dan percaya diri,” tegasnya.

Ancelotti menyebut mereka berusaha menikmati hari-hari menjelang final. “Ini adalah minggu yang ingin kami nikmati dengan mempertimbangkan betapa sulitnya lawan kami,” jelasnya.

“Mencapai final adalah sebuah pencapaian musim ini dan kami merasa kami telah melakukannya dengan baik dan percaya diri dan kami akan berada dalam kondisi terbaik,” kata Ancelotti. (fjr/pp)

  • Bagikan