Palopo -- Ketua Umum Gerakan Anak Muda Palopo (Gerakan AMPO) yang juga Bakal Calon Wakil Wali Kota Palopo yakin Partai Hanura akan mendukung anak muda nyalon 02 di Pilwakot Palopo 2024.
Keyakinan ini disampaikan Rahmat Al Kafi pada saat Fit and Proper Test oleh Hanura Sulsel di Hotel Claro Makassar, pada Minggu (26/05/2024).
"Kami berharap sekaligus yakin Partai Hanura yang saat ini dipimpin oleh anak-anak muda di Hanura Palopo juga akan mendukung anak muda untuk menjadi 02 atau Wakil Wali Kota di Palopo," kata Kafi yang juga mantan Ketua Umum Pengurus Besar IKAMI Sulsel.
Rahmat Al Kafi menegaskan niatnya maju mewakili anak muda Palopo yang jumlahnya 55% dari total pemilih di Palopo. Kafi berkeinginan anak muda diberi ruang untuk mengabdikan diri untuk masyarakat Palopo.
"Kami maju mewakili anak muda yang jumlahnya sekita 55% dari jumlah pemilih pada Pilkada nanti. Kita juga ingin agar anak muda diberi kesempatan untuk mengabdikan diri untuk masyarakat Palopo," tegas Kafi yang dikenal sebagai tokoh muda Palopo yang menjadi Founder banyak media online.
Rahmat Al Kafi bersaing dengan Irbar Pairing untuk menjadi Calon 02 atau Bakal Calon Wakil Wali Kota Palopo usungan Hanura Palopo.