Borneo FC Juara 3 Liga 1 Usai Kalahkan Bali United, Berapa Hadiah yang Didapatkan?

  • Bagikan

Perebutan Juara 3 BRI Liga 1 2023/2024: Borneo FC vs Bali United (c) Dok. Borneo FC

PALOPOSPOS.CO.ID, BALIKPAPAN-- Borneo FC akhirnya dapat juara pelipur lara. Klub asal Kalimantan ini berhasil juara 3 Liga 1 usai menutup Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 dengan mengalahkan Bali United 4-2 di leg kedua.

Di leg pertama kedudukan sama kuat 0-0, sehingga Borneo FC berhasil memenangkan laga ini.

Borneo FC memenangkan laga ini berkat sepasang gol dari Wiljan Pluim dan Felipe Cadenazzi. Sementara Bali United berhasil memperkecil kedudukan berkat gol Elias Dolah dan Irfan Jaya.

Saat kick off, Borneo FC yang tampil menekan sejak awal laga. Itu terlihat, baru tiga menit laga berjalan, Pesut Etam berhasil unggul terlebih dahulu berkat gol Wiljan Pluim.

Tidak lama kemudian, yakni tepatnya lima menit berselang, Felipe Cadenazzi mencatatkan namanya di papan skor. Lolos dari jebakan offside, Cadenazzi berhasil membobol gawang Maringa, sehingga Borneo FC unggul 2-0 atas tim tamu.

Pada partai ini, dominasi Borneo FC begitu terlihat. Di menit ke-21, Pesut Etam unggul 3-0 atas Bali United setelah Wiljam Pluim kembali berhasil mengonversi umpan Fajar Fathur Rahman.

Meski tertinggal 3-0, Bali United tidak mengibarkan bendera putih. Anak asuh Stefano Cugurra itu mencoba untuk mengejar ketertinggalan.

Di menit ke-28, Elias Dolah berhasil memperkecil kedudukan menjadi 3-1 setelah tandukannya memanfaatkan sepak pojok Mohammed Rashid menjadi gol.

11 menit berselang, Bali United sukses mencetak gol kedua mereka melalui aksi Irfan Jaya. Skor 3-2 menutup jalannya babak pertama.

Memasuki babak kedua, jual beli serangan semakin intens. Kedua tim sama-sama tampil menyerang untuk mencetak tambahan gol.

Di menit ke-70, Felipe Cadenazzi sukses memperlebar keunggulan menjadi 4-2 setelah umpan Terens Puhiri berhasil ia selesaikan dengan sempurna.

Di sisa babak kedua, baik Bali United dan Borneo FC tidak menurunkan intensitas serangan mereka. Namun skor 4-2 bertahan untuk kemenangan tuan rumah.

Hadiah

Lalu, berapa hadiah yang didapatkan Borneo FC usai juara 3?

Liga 1 2023/2024 menerapkan format babak Regular series dan Championship series.

Babak Regular series melakoni pertandingan kandang dan tandang selama 34 pekan.

Untuk yang keluar sebagai juara Reguler series adalah Borneo FC.

Sedangkan untuk Championship series hanya diikuti oleh empat tim teratas di Klasemen akhir.

Empat tim teratas itu memperebutkan gelar juara dan slot Liga Champions Asia serta Piala AFC.

Direktur utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus memastikan juara Liga 1 2023/24 bakal mendapat hadiah uang tunai.

Nominal yang didapatkan kampiun ajang tersebut adalah Rp. 5 miliar.

"Hadiah untuk championship series Rp5 miliar. Kalau reguler series saya rasa sudah sangat bombastis karena ada fixed contribution yang lebih besar dibandingkan musim lalu dan membuat aspek positif hadiah bagi klub," kata Ferry Paulus.

Meski begitu, setiap klub mendapatkan subsidi sebesar Rp550 juta.

Diungkapkannya, tidak semua klub bisa menerima fixed contribution.

Hanya kontestan yang menempati urutan 1 sampai 15 saja yang mendapatkannya.

Akan tetapi, semua klub bakal mendapat dana lain dari PT LIB.

Ada tiga variable dalam perhitungan pembagiannya yakni hak siar, lisensi klub, dan sporting merit atau penentuan klasemen akhir. (*/net/pp)

Susunan Pemain Kedua Tim

Borneo FC (4-2-3-1): Nadeo Argawinata; Leo Guntara, Muhammad Alfharezzi Buffon, Silverio Junio, Muhammad Fajar Fathurrahman; Kei Hirose, Adam Alis Setyano; Stefano Lilipaly, Wiljan Pluim, Terens Puhiri; Felipe Cadenazzi

Pelatih: Pieter Huistra

Bali United (4-3-3): Adilson Maringa; Ricky Fajrin, Jajang Mulyana, Elias Dolah, I Made Andhika; I Made Tito Wiratama, Luthfi Kamal, Mohammed Rashid; Irfan Jaya, Privat Mbarga, Yabes Roni;

Pelatih: Stefano Cugurra

  • Bagikan

Exit mobile version