Pendaftaran PPDB SMA di Sulsel Berakhir, 30 Sekolah Kosong Pendaftar

  • Bagikan

ilustrasi

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR--  Batas Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk SMA baik itu jalur zonasi dan afirmasi terakhir, Sabtu, 8 Juni 2024.

Hanya saja, dari batas pendaftaran yang telah ditetapkan, ternyata masih ada 30 sekolah di Sulsel yang nol atau kosong pendaftar.

Berdasarkan penelusuran  di situs ppdb.sulselprov.go.id pukul 16.20 Wita, ada 30 SMA yang masih nol pendaftar.

Dari sekolah yang tidak ada pendaftarnya itu, kebanyakan berlokasi di Kabupaten Pangkep, Toraja Utara, Tana Toraja, Luwu, dan Luwu Utara. Juga, sebagian di Gowa dan Selayar.

Hari Sabtu juga merupakan waktu terakhir untuk melakukan verifikasi data di sekolah.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Sulsel, Iqbal Nadjamuddin mengatakan, pihaknya telah menyiapkan skema untuk waktu verifikasi.

“Sampai semua terlayani semua di Sulsel. Jadi intinya PPDB ini akan terlayani semua, jangan sampai ada yang tidak terlayani,” terang Iqbal beberapa waktu lalu.

Berikut daftar SMA di Sulsel yang nol pendaftar:

SMAN 9 Toraja Utara, 0 pendaftar, kuota 108
SMAN 8 Toraja Utara, 0 pendaftar, kuota 72
SMAN 8 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 140
SMAN 8 Luwu, 0 pendaftar, kuota 108
SMAN 8 Enrekang, 0 pendaftar, kuota 100
SMAN 7 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 140
SMAN 6 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 108
SMAN 5 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 91
SMAN 4 Toraja Utara, 0 pendaftar, kuota 216
SMAN 4 Selayar, 0 pendaftar, kuota 180
SMAN 19 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 72
SMAN 19 Luwu, 0 pendaftar, kuota 108
SMAN 18 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 76
SMAN 18 Luwu, 0 pendaftar, kuota 108
SMAN 17 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 76
SMAN 17 Gowa, 0 pendaftar, kuota 144
SMAN 16 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 72
SMAN 16 luwu, 0 pendaftar, kuota 72
SMAN 16 Gowa, 0 pendaftar, kuota 106
SMAN 15 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 72
SMAN 15 Luwu Utara, 0 pendaftar, kuota 71
SMAN 14 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 76
SMAN 14 Luwu Utara, 0 pendaftar, kuota 72
SMAN 13 Tana Toraja, 0 pendaftar, kuota 71
SMAN 13 Luwu Utara, 0 pendaftar, kuota 180
SMAN 12 Tana Toraja, 0 pendaftar, kuota 60
SMAN 12 Pangkep, 0 pendaftar, kuota 76
SMAN 11 Enrekang, 0 pendaftar, kuota 144
SMAN 11 Gowa, 0 pendaftar, kuota 108
SMAN 10 Takalar, 0 pendaftar, kuota 106. (*/net/hr/pp)

  • Bagikan