Ranking FIFA Per Senin 10 Juni 2024: Thailand Tembus Peringkat 100 Dunia, Timnas Indonesia Ternyata…

  • Bagikan

Pemain timnas Indonesia.

 PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Ranking FIFA diumumkan, per Senin,10 Juni 2024.

Bagaimana posisi Indonesia?
Ternyata, saat ini, Timnas Thailand dan Timnas Indonesia mendapatkan nasib berbeda setelah menjalani satu pertandingan di FIFA Matchday Juni 2024.

Berdasarian pantuan di laman football-ranking.com, Thailand mengalami kenaikan satu posisi dari peringkat 101 ke 100 dunia. Thailand naik satu posisi tak hanya berkat keberhasilannya menahan tuan rumah China dengan skor 1-1 di matchday kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, tapi juga karena faktor lain.

Faktor lain yang dimaksud di sini adalah kekalahan telak 0-3 yang dialami Tajikistan dari Yordania. Kekalahan ini memaksa Tajikistan turun tiga posisi dari peringkat 99 ke 101 dunia.

Bagaimana dengan Timnas Indonesia? Skuad Garuda harus rela turun dua posisi dari peringkat 136 ke 134 dunia efek kekalahan yang mereka alami dari Irak.

Akibat kekalahan itu, Timnas Indonesia disalip ranking FIFA-nya oleh Timnas Malaysia. Skuad Harimau Malaya -julukan Timnas Malaysia- tercatat naik tiga posisi dari peringkat 138 ke 135 dunia.

Malaysia naik tiga posisi setelah menahan tuan rumah Kigristan di matchday kelima Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Meski begitu, Malaysia tak bisa tenang.

Tapi, berkat Timnas Indonesia menang atas Filipina di matchday pamungkas Grup F, skuad Garuda kembali menyalip ranking FIFA Timnas Malaysia. Hanya saja, belum ada update terbarunya.

Bagaimana dengan Vietnam?
Timnas Vietnam naik ke peringkat 113 dunia. Vietnam naik dua posisi dari peringkat 115 ke 113 dunia setelah menang dramatis 3-2 atas Filipina.

Hanya saja, posisi Vietnam bakal turun usai dikalahkan Irak 3-1 di matchday pamungkas Grup F, Rabu 12 Juni 2024 dini hari Wita.

Untuk Filipina sendiri, turun tiga peringkat dari posisi 141 ke 144 dunia setelah kalah 2-3 dari Vietnam. Posisi Filipina dipastikan lebih melorot lagi akibat kalah dari Timnas Indonesia 0-2 pada Selasa, 11 Juni 2024 malam Wita.

Bagaimana dengan penghuni lima besar dunia? Di sana masih terdapat Argentina, Prancis, Belgia, Brasil dan Inggris.

Berikut update ranking FIFA hari ini, Senin 10 Juni 2024:

1. Argentina
2. Prancis
3. Belgia
4. Brasil
5. Inggris
6. Portugal
7. Belanda
8. Spanyol
9. Italia
10. Kroasia
100. Thailand
113. Vietnam
135. Malaysia
136. Indonesia
144. Filipina. (*/uce)

  • Bagikan

Exit mobile version