Keluarga Besar Fauzi-Indah Berkurban 7 Ekor Sapi di Hari Raya Idul Adha, Dibagikan Ke Korban Banjir

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MASAMBA-- Keluarga Besar Anggota DPR RI Muhammad Fauzi dan Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani, pada hari Raya Idul Adha tahun 2024 Kurban sebanyak tujuh ekor sapi.

Abang Fauzi sapaan Akrab Presidium Kahmi Sulsel kepada Palopo Pos Minggu, 16 Juni 2024 mengatakan pada hari raya kurban tahun ini, pihaknya berkurban 7 ekor sapi. Dimana 7 ekor sapi tersebut sebagian dibagikan ke korban banjir di Malangke dan Malangke Barat.

''Harapan kami adalah dengan Hari Raya Korban ini kita bisa mengambil hikmah, diantaranya dengan semangat berkurban saling berbagi kepada sesama,'' katanya.

Selain itu ungkap Abang Fauzi , semoga jamaah haji Luwu Utara dapat menjalankan ibadah hajinya dengan baik dan kembali dengan menjadi haji mabrur.

Masih katanya, dalam waktu dekat akan melaksanakan pilkada serentak. ''Karenanya saya berharap Pesta Demokrasi dapat berjalan dengan sejuk, damai, dan menghindari saling mencela, menghujat. Namun lebih dari pada mengadu gagasan ide untuk Kemajuan Sulsel. Jika prosesnya berjalan baik, Insyaallah hasilnya juga akan menghasilkan yang terbaik,'' katanya. (junaidi rasyid)

  • Bagikan