Adnan-Amran Bertemu 30 Menit, Ada Apa?

  • Bagikan
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan dan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman melakukan pertemuan Kantor AAS Building, Jalan Urip Sumoharjo, Senin (17/6/2024) siang. --fjr--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan dan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman melakukan pertemuan Kantor AAS Building, Jalan Urip Sumoharjo, Senin, 17 Juni 2024 siang.

Keduanya membahas Pilgub Sulsel yang akan berlangsung November mendatang. Pertemuannya tidak lama, hanya berlangsung 30 menit.

Juru Bicara Tim Kerabat Adnan, Ian Latanro mengatakan Bupati Gowa tersebut mengungkapkan alasan baru sekarang bertemu Amran.

"Sudah selesai, sekitar 30 menit pertemuannya. Pada prinsipnya Pak Adnan datang silaturahmi menyampaikan kenapa selama ini tidak sempat datang karena memang waktunya belum dirasa pas," ujarnya, Senin (17/6/2024).

Dalam pertemuan itu, Ian mengungkapkan bahwa Adnan menunggu restu istana apakah maju di Pilgub Sulsel.

"Terus beliau menyampaikan ke Pak Amran bahwa dia itu sangat patuh dan tertib apa yang menjadi arahan istana. Artinya dikasih clear tadi di pertemuan," jelasnya.

Adnan pada pertemuan itu juga menyampaikan alasannya baru sempat menemui Amran. Pasalnya, kata Ian, Adnan kerap diundang untuk bertemu. Namun dia memastikan tidak ada tawaran dari Amran untuk Adnan dalam pertemuan tersebut.

"Tidak ada (tawaran), pembicaraan tidak sampai ke situ. Sebetulnya tadi lebih ke meng-clear-kan situasi. Artinya begini, kenapa Adnan selalu diundang untuk ketemu selalu kayak menghindar. Jadi bertemu jangan sampai nanti dianggap sombong," jelasnya.

Ian memastikan pihaknya jagoannya itu membuka peluang untuk berpaket dengan siapa saja di Pilgub Sulsel. Bahkan Adnan membuka peluang untuk jadi calon wakil atau 02 di Pilgub.

"Pak Adnan itukan tetap dengan timeline yang ada sekarang, jalan, apa semua segala macam sambil menunggu restu. Siapa 01 siapa 02 belum ada yang fix," katanya.

"Siapa saja (berpasangan), itulah kenapa ditanya sama pak amran. Pak Adnan bilang saya siap berpasangan dengan siapa saja, belum pernah memberi jawaban selama ini," katanya.

Sebelumnya diberitakan, Andi Amran Sulaiman diagendakan bertemu dengan Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan. Amran yang merupakan kakak dari bakal calon gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman memastikan pertemuan dengan Adnan yang masuk radar Pilgub Sulsel hanya silaturahmi.

Terpisah, Amran juga membenarkan pertemuan itu, namun dia memastikan hanya silaturahmi biasa dan enggan membeberkan lebih jauh apakah ada pembahasan terkait Pilgub Sulsel khususnya paket pasangan Andi Sudirman dengan Adnan.

"(Pertemuan dengan Adnan) silaturahmi," kata Amran usai menghadiri pemotongan hewan kurban ASS Foundation di Gedung Brigade Siaga Bencana BPBD Sulsel, Senin (17/6). (fajar/pp)

  • Bagikan