Jerman Lolos 16 Besar Usai Gilas Hongaria 2-0

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JERMAN-- Tuan rumah Jerman berjaya. Bermain di depan pendukungnya, Tim Panzer julukan Jerman, berhasil menggilas Hongaria 2-0 di partai kedua Piala Eropa 2024.

Dengan kemenangan di matchday kedua Grup A Euro 2024 ini, membuat Jerman berhasil lolos ke babak 16 besar.

Adapun yang berhasil mencetak gol adalah Jamal Musiala (22') dan Ilkay Guendogan (67').

Berkat golnya, Musiala menempati posisi pertama top skor Euro 2024 dengan torehan dua gol. Musiala juga menjadi salah satu penyumbang gol dalam kemenangan 5-1 Jerman atas Skotlandia pada matchday pertama Grup A, 14 Juni 2024 lalu.

Duel sengit Jerman vs Hongaria sendiri berlangsung di Stuttgart Arena, pada Rabu, 19 Juni 2024.

Dengan kemenangan itu pula, Sang Panzer bertengger di posisi puncak klasemen Grup A. Jerman kini mengoleksi poin 6, disusul Swiss 3. Sementara Hongaria dan Skotlandia belum mengoleksi poin.

Saat ini, Swiss vs Skotlandia sementara bentrok untuk menentukan apakah lolos ke babak selanjutnya.

Saat kick off, kedua tim langsung melancarkan serangan. Hanya beberapa detik selepas babak pertama dimulai, Hongaria hampir saja membuka keunggulan lewat Roland Sallai. Hanya saja, penjaga gawang Jerman Manuel Neuer tampil gemilang menghalau bola.

Setelah beberapa saat Jerman juga menciptakan peluang.

Peluang ini tercipta terjadi pada menit ke-11. Menerima umpan terobosan di kotak penalti, Havertz bisa melepaskan tembakan depan gawang, namun tendangannya dihalau Peter Gulacsi, kiper Hongaria.

Akhirnya, apa yang ditunggu publik tuan rumah. Jamal Musiala memecah kebuntuan 1-0 bagi Jerman pada menit ke-22.

Gol indah itu berhasil dilesetkan berawal dari umpan yang diberikan Florian Wirtz kepada Musiala, lalu diteruskan ke Ilkay Guendogan.

Bola yang diterima Guendogan tidak sempurna akibat berduel dengan Willi Orban, tetapi masih bisa diamankan pemain Barcelona itu, kemudian diberikan kepada Musiala untuk dilesatkan ke dalam gawang. Gol! Jerman pun unggul sementara 1-0.

Tertinggal 0-1, Hongaria melancarkan serangan untuk menyamakan kedudukan.

Hanya saja, sang penjaga gawang, Neuer, melakukan penyelamatan gemilang dengan menggagalkan tendangan bebas yang diambil oleh Dominik Szoboszlai pada menit ke-26.

Pada menit ke-43, Musiala hampir kembali mencatatkan namanya di papan skor. Tepatnya, pada menit ke-43.

Hanya saja, tendangannya terkena pemain Hongaria sehingga bola hanya melesat di samping tiang.

Sallai mencetak gol untuk Hongaria pada menit ke-45+2, tetapi keputusan itu dianulir setelah posisinya dianggap offside.

Tim Panzer tetap menguasai jalannya pertandingan sejak paruh kedua dimulai. Menguasai penguasan bola, Jerman masih kesulitan untuk menambah pundi-pundi gol.

Dan, akhirnya, stadion Stuttgart Arena kembali riuh merayakan gol. Yah, Guendogan berhasil menggandakan kedudukan menjadi 2-0 atas Hongaria pada menit ke-67.

Gol ini tercipta bermula saat Musiala menghantarkan umpan kepada Maximilian Mittelstadt di sisi kiri.

Mittelstadt mengirimkan umpan silang datar kepada Guendogan yang dieksekusi menjadi gol.

Sampai wasit membunyikan pluit tanda pertandingan berakhir, kedudukan tetap 2-0 untuk tuan rumah Jerman. (*/net/uce)

Susunan Pemain

Jerman: 1-Manuel Neuer, 6-Joshua Kimmich, 2-Antonio Ruediger, 4-Jonathan Tah, 18-Maximilian Mittelstadt, 23-Robert Andrich (25-Emre Can 72'), 8-Toni Kroos, 10-Jamal Musiala (11-Chris Fuehrich 72'), 21-Ilkay Guendogan (26-Deniz Undav 84'), 17-Florian Wirtz (19-Leroy Sane 58'), 7-Kai Havertz (9-Niclas Fuellkrug 58')
Pelatih: Julian Nagelsmann

Hongaria: 1-Peter Gulacsi, 5-Attila Fiola, 6-Willi Orban, 24-Marton Darbai, 14-Bendeguz Bolla (9-Martin Adam 75'), 8-Adam Nagy (15-Laszlo Kleinheisler 64'), 13-Andras Schafer, 11-Milos Kerkez (18-Zsolt Nagy 75'), 20-Roland Sallai (23-Kevin Csoboth 87'), 10-Dominik Szoboszlai, 19-Barnabas Varga (16-Daniel Gazdag 87')

Pelatih: Marco Rossi

  • Bagikan