Prilly Latuconsina Tidak Boleh Diving, Ini Kata Dokter

  • Bagikan
Prilly Latuconsina menang kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik lewat film Budi Pekerti./Instagram: prillylatuconsina96

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Prilly Latuconsina termasuk salah satu aktris yang menggemari olahraga diving. Siapa sangka, dokter ternyata melarang Prilly melakukan diving untuk sementara waktu.

Padahal, saat ini Prilly Latuconsina sedang mengikuti pelatihan rescue diver yang mengnaruskan bintang film Danur itu melakukan diving minimal di kedalaman 10 meter dari atas permukaan air.

Prilly Latuconsina mengungkapkan, dokter tidak membolehkan dirinya melakukan diving untuk sementara waktu karena ada permasalahan kesehatan pada dirinya. Gendang telinganya sedang mengalami masalah.

"Kupingnya lagi bermasalah. Takutnya kalau dipaksa gendang telinganya jadi infeksi atau apa. Sama saluran belakang hidung tertutup," ujar Prilly Latuconsina di bilangan Thamrin Jakarta Pusat, Rabu, 26 Juni 2024.

Prilly Latuconsina mengkomunikasikan kondisi yang dialaminya tersebut. Alhasil, dia pun diperbolehkan untuk menunda training rescue diver sampai kondisi kesehatannya dinyatakan benar-benar pulih.

"Training rescue bisa diundur. Aku nggak sampai dirawat, rawat jalan saja," tutur Prilly.

Alasan bintang sinetron Ganteng Ganteng Serigala mengambil sertifikasi rescue diver supaya lebih tahu tentang teknik-teknik keselamatan ketika berada di dalam laut pada saat melakukan diving.

"Itu kan untuk mengamankan diri sendiri dan untuk menyelamatkan orang lain," ucap Prilly Latuconsina, seperti dilansir jawapos..

Dalam kesempatan itu, dia pun mengungkapkan pengalaman melakukan diving yang paling dikenang. Menurut dia, rekor yang pernah dicetaknya selama ini adalah menyelam di kedalaman 40 meter di dalam laut. (jp/pp/uce)

  • Bagikan