Andalan Sulsel Peduli dan AAS Community Berbagi Paket Perlengkapan Sekolah untuk Anak Yatim-Piatu dan Dhuafa di Gowa

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID GOWA – Andalan Sulsel Peduli bersama AAS Community terus bergerak melakukan aksi sosial kemanusiaannya kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kali ini, Andalan Sulsel Peduli dan AAS Community menyalurkan bantuan perlengkapan sekolah kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa. Hal ini pun sangat dibutuhkan, mengingat saat ini akan memasuki tahun ajaran baru bagi pelajar. Bantuan yang diberikan, mulai dari seragam sekolah hingga perlengkapan sekolah seperti buku, tas, dan lainnya.

Bantuan ini pun disambut para anak-anak beserta keluarganya. Membantu dalam persiapan sekolah, sekaligus menambah semangat belajar anak-anak menyambut tahun ajaran baru di sekolah.

Ahad 30 Juni 2024, tim Andalan Sulsel Peduli dan AAS Community berkunjung langsung door to door membawa bantuan perlengkapan sekolah di Kabupaten Gowa.

Penerima bantuan pun menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diinisiasi oleh Pendiri Andalan Sulsel Peduli, Andi Sudirman Sulaiman dan CEO AAS Community, Andi Amar Ma’ruf Sulaiman.

Ibu Oktavina merasa bersyukur anaknya mendapat bantuan perlengkapan sekolah dari Andalan Sulsel Peduli dan AAS Community. Warga Desa Panyangkalang Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa ini hidup dengan keempat anaknya, menghidupi anaknya dengan bekerja sebagai serabutan dan buruh di kebun.

“Bantuan perlengkapan sekolah ini sangat membantu anak-anak kami untuk bersekolah nanti. Terima kasih Andalan Sulsel Peduli dan AAS Community,” kata Oktavina.(rls/idr)

  • Bagikan