Budiman Ajak Masyarakat Jaga Kesatuan dan Kedamaian

  • Bagikan
Bupati Luwu Timur, H Budiman

Jelang Pilkada 2024

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MALILI - Bupati Luwu Timur, H Budiman, yang juga bakal calon bupati incumbent Luwu Timur, mengajak masyarakat untuk menyambut Pilkada 2024 dengan semangat riang gembira.

"Pak Budiman mengajak kita semua merasakan semangat riang gembira menghadapi Pilkada. Jadi Pilkada bukan hanya tentang memilih pemimpin, tetapi juga tentang merayakan demokrasi dengan suka cita," kata Ibriansyah Irawan selaku juru bicara Budiman.

Ia juga menyampaikan bahwa Budiman meminta masyarakat Luwu Timur untuk menjaga kesatuan dan kedamaian tanpa ada perpecahan

Perbedaan pendapat dan pilihan dalam demokrasi merupakan hal biasa, Bapak Budiman juga meminta kita untuk tetap menjaga kesatuan dan kedamaian menjelang Pilkada,'' katanya, Selasa 2 Juli 2024.

Sebagai petahana, Rian juga menyebutkan bahwa dorongan masyarakat terhadap Budiman untuk mencalonkan kembali sebagai bupati Luwu Timur semakin kuat.

Berkat kemajuan dan prestasi yang dikerjakan bapak Budiman, menjadi salah satu alasan masyarakat mendorong bapak untuk maju bertarung kembali di Pilkada 2024, pungkas Ibriansyah.(krm/rhm)

  • Bagikan