PKM Nasional ADPERTISI Edukasi Akuntabilitas Pengelolaan, Pembukuan dan Aspek Perpajakan UMKM di di Kalabbirang Maros

  • Bagikan

MAROS --- Peserta PKM Nasional 2024 di Kelurahan Kalabbirang Kecamatan Bantimurung Maros berasal dari latar belakang dosen ekonomi dengan spesifikasi pada akuntansi dan manajemen.

Materi yang disajikan pada PKM Nasional yang digelar di aula Kelurahan Kalabbirang adalah soal Edukasi Akuntabilitas Pengelolaan, Pembukuan dan Aspek Perpajakan UMKM.

Tampil selaku pembawa materi yakni; Akuntabilitas pengelolaan UMKM oleh Dr H Andi Rustam,S.E.,MM.,Ak, CA,CPA., Asean CPA dengan moderator Dr Asbi Amin.S.E., M.Ak.

Materi kedua, Pembukuan UMKM oleh Suriyadi Nur,S.E.,M.Ak dan moderator Nur Azizah Basmar, S.E., M.ACC serta materi ketiga soal Perpajakan UMKM oleh Ahmad Dahlan, S.E., M.Si., Ak., CA., BKP., CPA dan moderator Julkifli, S.E.,Ak., M.Ak., CA.

Para dosen yang ikut dalam PKM Nasional 2024 Maros di Desa Kalabbirang masuk di Kelompok 13 yakni; Ibrahim, S.E., M.Si, Ak., CA (STIEM Bongaya Makassar); Dr. Asbi Amin, S.E., M.Ak (STIEM Bongaya Makassar); Nur Azizah Basmar, S.E., M.Acc (STIEM Bongaya Makassar); Anwar, S.E., M.Si(STIEM Bongaya Makassar)

Sahidah, S.E., M.Si., Ak., CA.(STIEM Bongaya Makassar); Dr. H.Andi Rustam.,SE.,MM.,Ak ,CA ,CPA.,Asean CPA (Universitas Muhammadiyah Makassar); Ahmad Dahlan, SE., M.Si., Ak., CA., BKP., CPA (Universitas Fajar Makassar; Suriyadi Nur, S.E.,M.Ak(Universitas Fajar Makassar)

Dr. Ishak, SE.M.Si. Ak. CA (STIEM Bongaya Makassar); Dr Hisnol Djamali, S.E., M.Si, Ak (STIEM Bongaya Makassar); Julkifli, S.E.,M.Ak.,CA (LP3I Makassar) dan Rudi Ginting, SE.,Ak.,SH.,M.Ak.,CPA.,Asean CPA (Universitas Tama Jagakarsa Jakarta).

Dosen Pendamping PKM Nasional 2024 Maros Kelompok 13, Ibrahim, S.E., M.Si, Ak., CA mengatakan, kegiatan PKM adalah salah satu kewajiban yang harus dilaksanakan para dosen setiap semester dan hal tersebut menjadi tuntutan dari pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Materi yang disajikan kali ini pada masyarakat Kalabbirang adalah terkait dengan pengetahuan dan pemahaman bagi para pelaku UMKM agar memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam Akuntabilitas Pengelolaan, Pembukuan dan Aspek Perpajakan UMKM, kata aktifitas mahasiswa pada masanya ini.

Kepala Wilayah Kelurahan Kalabbirang Maros, Suherman, S.IP kesempatan itu berterima kasih kepada ADPERTISI dan dosen yang telah memilih Kelurahan Kalabbirang sebagai lokus PKM Nasional 2024 untuk mentransfer ilmu dan keterampilan para dosen kepada masyarakat terutama pengelola UMKM.

Lurah Kalabbirang sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan PKM Nasional ADPERTISI ini berharap kegiatan ini memberi banyak manfaat kepada pengelola
UMKM.

Pembawa materi Suryadi membahas tentang Pembukuan UMKM, dia meminta kepada warga untuk mengikuti kegiatan ini semaksimal mungkin dan memanfaatkan momentum PKM Nasional ini untuk menimba ilmu sebanyak-banyaknya agar UMKM dapat berkembang dan mendukung pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Maros, katanya.

  • Bagikan