Ketua Gerindra Luwu: Jaringan Nasional AIA Garansi Tarik Investor ke Sulsel

  • Bagikan

Ketua DPC Gerindra Luwu, Andi Mammang. --ist--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Dukungan internal DPC Gerindra lingkup Sulsel untuk Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) semakin kencang. Kali ini datang dari DPC Gerindra Kabupaten Luwu, yang menyatakan seluruh kader dan pengurus satu suara mendorong AIA bertarung pada Pilgub Sulsel 2024.

Ketua DPC Gerindra Luwu, Andi Mammang, menyampaikan AIA merupakan figur terbaik untuk memimpin Sulsel. Dari sejumlah kandidat yang mulai bermunculan, kapabilitas anggota DPR RI itu merupakan yang terbaik.

Ia membeberkan salah satu keunggulan AIA dibandingkan kandidat lain terletak pada jaringan nasional yang dimiliki. Legislator Senayan itu dikenal dekat dengan elite di pusat.

"Salah satu keunggulan nyata yang dimiliki AIA dibandingkan cagub lain adalah jaringan nasional. Jejaring itu lahir karena bekal pengalaman selama menjadi anggota DPR RI," katanya, Selasa (16/7/2024).

Pergaulan AIA yang luas di pusat, baik kepada pelaku usaha maupun pejabat pemerintahan tentunya menjadi modal berharga. Bakal sangat bermanfaat jika kelak terpilih menjadi Gubernur Sulsel. Tentunya tidak bakal sulit bagi AIA untuk menarik investor demi mengakselerasi pembangunan dan perekonomian Sulsel.

"Jaringan nasional yang dimiliki AIA merupakan garansi untuk menarik investor. Pergaulan AIA di pusat yang luas akan memudahkan menarik investor, sebagaimana yang dibutuhkan Sulsel," jelasnya.

Andi Ammang menyebut bakal sulit untuk mengakselerasi pembangunan dan perekonomian Sulsel, jika gubernurnya kurang dikenal di pusat. Tidak memiliki jaringan yang luas dan berpengaruh di pusat.

"Sulit membenahi Sulsel dengan luas wilayah seperti ini jika tidak punya pemimpin yang punya jaringan ekonomi dan pergaulan luas di pusat. Hanya dengan jaringan luas dan kuat baru bisa memudahkan menjual keunggulan-keunggulan Sulsel," tuturnya.

Keunggulan tidak terbantahkan lain terkait jaringan AIA ialah kedekatannya dengan Prabowo Subianto, Presiden RI terpilih. AIA merupakan Ketua DPD Gerindra Sulsel, sekaligus salah satu orang kepercayaan Prabowo.

Jika kelak terpilih menjadi Gubernur Sulsel, AIA tentunya akan lebih mudah untuk melakukan koordinasi pembangunan daerah. (*/uce)

  • Bagikan

Exit mobile version