Baim Wong Usulkan Koruptor Dihukum Mati

  • Bagikan
Baim Wong. --jp--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Di tengah isu keretakan rumah tangganya, Baim Wong membuat pernyataan bikin merinding. Ia mengusulkan supaya koruptor dihukum mati. Alasannya, karena ia merasa kasus korupsi di Indonesia akan terus terjadi menggerogoti keuangan negara apabila tidak ada kebijakan yang memberikan efek jera.

Usulan Baim Wong tersebut disampaikannya melalui unggahan di Instagram saat mengunggah momen peresmian Taman Joko Suranto Spirit (JOSS) di Desa Jetis, Karangrayung, Grobogan, Jawa Tengah, beberapa hari lalu.

Baim Wong merasa dirinya sudah seperti calon wakil gubernur karena dikalungi bunga hingga diarak oleh ribuan warga. Momen itu kemudian dimanfaatkan ayah dua anak dengan menyampaikan kegelisahannya semakin maraknya kasus korupsi di Tanah Air yang tidak ada ketakutan lagi jika ditangkap karena hukuman untuk mereka ringan.

"Akhirnya ngerasain juga kalau jadi cawagub. Saya mencintai rakyat saya. Kapan ada hukuman mati buat koruptor? Kalau belum ada hukuman itu, capek lah. Hukum yang ada cuma ada hukum gede-gedean uang," ujar Baim Wong.

Dia merasa hukuman mati untuk koruptor penting diterapkan di Indonesia karena korupsi tidak hanya merugikan keuangan negara. Lebih dari itu, koruptor menyengsarakan masyarakat karena uang yang seharusnya dialokasikan untuk kepentingan publik dan rakyat diambil oleh para koruptor.

"Kasihan rakyat kecil, gak adil buat mereka. Jangan lupakan mereka, tetaplah melihat ke bawah, peduli terus sama mereka. Sampai ada saatnya dimana keadilan ada untuk mereka, sementara itu bantulah mereka dengan empati kita sebagai manusia," ujar Baim Wong.

"Harga yg paling mahal dari diri kita sebagai manusia adalah hati nurani, pergunakan dengan baik, Allah memberikan itu salah satunya untuk kepedulian," imbuh mantan kekasih Marshanda itu.

Banyak netizen menanggapi usulan Baim Wong tentang pemberantasan korupsi. Mereka menganggap janji kampanye setiap calon memang selalu bagus menjanjikan pemberantasan korupsi. Namun pada kenyataannya pada waktu menjabat berbanding terbalik.

"Kata-kata orang berkampanye rata-rata begini semua. Ngomongnya berantas soal korupsi. Tapi kalau sudah menjabat, boro-boro," ujar salah satu netizen.

Baim Wong pun menanggapi.Dia menyebut korupsi di Indonesia sudah sangat parah. Satu orang baik akan susah melakukan gerakan anti korupsi tanpa diimbangi oleh sistem pemberantasan korupsi yang powerfull.

"Sudah ngakar banget sampai bawah-bawah. Ada pejabat yang mau memberantas, malah jadi dimusuhin. Siap-siap dimusuhin sekompi kalau mau memberantas. Cuma 1 cara, hukuman mati buat yang korup," tegas Baim Wong. (jpnn/pp)

  • Bagikan