PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MASAMBA -- Sebanyak 105 orang tenaga kerja konstruksi mengikuti pembekalan dan uji sertifikasi yang diselenggarakan Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar kerjasama dengan Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang, Permukiman dan Pertanahan Luwu Utara, Kamis 18 Juli 2024 di Aula Gedung Pemuda Lutra.
Kegiatan dibuka secara resmi Anggota Komisi V DPR RI Muhammad Fauzi. Dihadiri Ahmad Damopoli'i Kasubag Tata Usaha Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar, Himpunan Aplikator Indonesia (HAPI) M Soleh, Plt Sekda Luwu Utara Baharuddin, dan Kadis PUTRP Muharwan, serta undanganya lainnya.
Ahmad Damopoli'i Kasubag Tata Usaha Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Muhammad Fauzi sebagai anggota DPR RI Komisi V. ''Atas support Abang Fauzi, program ini bisa dialokasikan di Luwu Utara,'' katanya.
Kegiatan ini sendiri diikuti 105 orang dan berjalan selama dua hari dengan instruktur terlatih.
Pembekalan dan uji sertifikasi tenaga kerja konstruksi balai jasa konstruksi wilayah VI Makassar kerjasama dengan Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang Permukiman dan Pertanahan Luwu Utara (Junaidi rasyid)