Wow! Skuad Mewah Malut United Launching di Jakarta, Kental Aroma PSM Makassar

  • Bagikan

Launching skuad Malut United untuk Liga 1 2024/2025. --malut united--

 PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Ambisi cukup besar dilakukan Malut United di kancah Liga 1 2024/2025.

Ini dapat dilihat pada saat Malut United melaunching timnya. Perkenalan Laskar Kier Raha dilakukan di Glitz Inclusive, Kuningan City, Jakarta pada Senin, 29 Juli 2024 siang Wita.

Tampak, Malut United memamerkan para pemain yang akan membela Laskar Kie Raha untuk musim depan. Mulai dari tujuh legiun impor hingga pemain lokal kelas atas.

Yang menarik, skuad dari tim itu bernuansa PSM Makassar.

Ada duo bersaudara, Yance Sayuri dan Yakob Sayuri. Mereka merupakan andalan PSM musim lalu.

Begitu juga, Safrudin Tahar. Pemain PSM ini, juga merapat di akhir musim lalu.

Tidak hanya itu. Dari tim pelatih dan staf, juga merupakan mantan pemain PSM Makassar. Seperti posisi Direktur Teknik Yeyen Tumena,  Pelatih Kepala Imran Nahumarury, Asisten Pelatih Aditya Putra Dewa, dan Pelatih Kiper Alan Haviluddin.

Selain bernuansa pemain PSM Makassar, ada juga
tujuh pemain asing Malut United untuk Liga 1 2024/2025, yaitu Cassio Scheid, Wbeymar Angulo, Tatsuro Nagamatsu, Adriano Castanheira, Jorge Correa, dan Diego Martinez.

Selain itu, Malut United juga memiliki deretan pemain berlabel Timnas Indonesia, yakni Yakob Sayuri, Yance Sayuri, dan Wahyu "Hulk" Prasetyo.

Sebagai klub promosi, Malut United tidak ingin numpang lewat di Liga 1. Oleh karenanya, Laskar Kie Raha juga mendatangkan pemain dari Liga 1, seperti Fredyan Wahyu, Manahati Lestusen, dan Yandi Sofyan.

"Kami sepakat bahwa tim yang sama tidak bisa dipakai untuk menghadapi dua kompetisi yang berbeda kasta," ujar COO Malut United, Willem D. Nanlohy.

Untuk awal musim Liga 1, Malut United akan lebih dulu berkandang di Stadion Madya, Jakarta. Nanti mulai pekan ke-9, Laskar Kie Raha baru bakal bermarkas di Stadion Kie Raha, Ternate.

"Kami melepas banyak pemain yang membantu kami promosi ke Liga 1 dari Liga 2 pada musim lalu," beber Willem D. Nanlohy.

"Kami membentuk tim baru dengan Malut United yang sekarang, sudah mempunyai 35 pemain. Sesuai aturan, kami juga memiliki tujuh legiun impor," imbuhnya. (*/net/uce)

Daftar Skuad Malut United

Kiper: M. Ridwan, Rifki Tofani, M. Fahri, Aldhila Ray Redondo.

Bek: Bagus Nirwanto, Muhammad Rio Saputro, Saddam Hi Tenang, Wahyu Prasetyo, Yance Sayuri, Irsan Rahman Lestaluhu, Safrudin Tahar, Firman Ramadhan, Cassio Scheid (Brasil), Fredyan Wahyu.

Gelandang: Achmad Baasith, Ichlasul Qadri, Tatsuro Nagamatsu (Jepang), Riki Togubu, Finky Pasamba, Wbeymar Angulo (Armenia-Kolombia), Pramoedya Putra Suhardi, Jorge Correa (Argentina), Muhammad Darel, Alwi Slamat, Manahati Lestusen.

Penyerang: Adriano Castanheira (Portugal), Diego Martinez (Paraguay), Iham Udin Armaiyn, Rifal Lastori, Yakob Sayuri, Rafly Selang, Frets Butuan, Hari Nur Yulianto, Aaron Yekti, Victor Mansaray (Amerika Serikat-
Sierra Leone), Yandi Sofyan.

Tim Pelatih & Staf

* Direktur Teknik: Yeyen Tumena
* Pelatih Kepala: Imran Nahumarury
* Asisten Pelatih: Resal Octavian, Dedy Gusmawan, Aditya Putra Dewa
* Pelatih Kiper: Alan Haviluddin
* Asisten Pelatih Kiper: Joko Ribowo
* Pelatih Fisik: Ramdhan Fitrayadi & Gaselly Jun Panam
* Analist: Haris Oscar, Alief Syafrizal Muhammadin
* Dokter: Feras Ardiles Muhammad
 Fisioterapi: Muhammad Ismaiel Hafid & Fachriansyah. (**)

  • Bagikan