PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, SOLO-- Borneo FC Samarinda sudah selangkah lebih dekat untuk menjuarai Piala Presiden 2024. Pesut Etam berhasil menjadi tim pertama yang lolos ke partai final.
Tim asal Kalimantan ini berhasil memastikan diri lolos ke final usai berhadapan dengan Persija Jakarta. Pesut Etam menang dengan skor 2-1.
Persija Jakarta unggul lebih dahulu berkat gol Firza Andika. Sementara Borneo FC mampu membalikkan kedudukan melalui gol Christophe Nduwarugira dan Gavin Kwan Adsit.
Berkat kemenangan ini, Pesut Etam lolos ke final Piala Presiden 2024. Mereka menunggu pemenang laga Persis Solo vs Arema FC.
Pertandingan yang digelar di Stadion Manahan, Solo ini berjalan sengit. Kedua tim sama-sama mencoba untuk mencetak gol sejak awal laga.
Borneo FC tampil dominan sejak awal pertandingan. Mereka mendominasi penguasaan bola dan menggempur pertahanan Persija Jakarta.
Namun di menit ke-15, Persija justru berhasil mencetak gol terlebih dahulu. Berawal dari tendangan bebas Gajos yang mengenai pagar betis, bola muntah disambar Firza Andhika dari luar kotak penalti dan masuk ke gawang Borneo FC. Macan Kemayoran unggul 1-0 di laga ini.
Tertinggal satu gol, Borneo FC menaikkan intensitas serangan mereka. Serangan demi serangan dilancarkan ke arah gawang Persija Jakarta.
Di menit ke-44, Borneo FC berhasil menyamakan kedudukan. Berawal dari sepak pojok Stefano Lilipaly, Christophe Nduwarugira berhasil menanduk bola dan menjadi gol. Skor 1-1 menutup jalannya pertandingan di babak pertama.
Usai turun minum, Borneo FC membuat satu pergantian pemain. Rivaldo Pakpahan digantikan oleh Muh Dwiky Hardiansyah.
Di awal babak kedua ini, Borneo FC tidak menurunkan intensitas permainan mereka. Serangan demi serangan dilancarkan oleh Pesut Etam.
Persija tidak tinggal diam begitu saja. Perlahan tapi pasti, Macan Kemayoran mulai membalikkan situasi dan membombardir pertahanan Borneo FC.
Di masa injury time, Borneo FC justru berhasil mencetak gol. Melalui skema sepak pojok, Gavin Kwan Adsit berhasil menanduk bola dan menjadi gol. Skor berubah menjadi 2-1 dan skor ini menutup jalannya pertandingan.
Seperti diketahui, di tahun ini, Piala Presiden 2024 kembali digelar. PT Liga Indonesia Baru menggelar turnamen pra musim itu setelah absen di tahun lalu.
Ada delapan tim yang diundang ikut dalam turnamen ini. Salah satunya adalah Borneo FC.
Borneo FC merupakan salah satu unggulan juara Piala Presiden 2024. Juara reguler series BRI Liga 1 2023/24 itu diperhitungkan menjadi calon kuat juara Piala Presiden 2024.
Kini, anak asuh Pieter Huistra itu semakin dekat untuk mengamankan gelar juara Piala Presiden 2024. Karena mereka menjadi finalis pertama turnamen ini.
Perjalan Borneo FC di Piala Presiden 2024 ini dimulai dari fase grup. Mereka tergabung di grup A bersama dengan Persis Solo, Persib Bandung dan PSM Makassar.
Pesut Etam mengawali turnamen ini dengan baik. Mereka menang 2-0 atas Persis Solo di pertandingan pertama dan mereka berhasil mengalahkan Persib Bandung di pertandingan kedua dengan skor 1-0.
Di pertandingan ketiga, Borneo FC ditahan imbang PSM Makassar dengan skor 1-1. Dengan raihan total tujuh poin, Pesut Etam lolos ke semifinal dengan status juara grup A.
Sebagai juara grup A, Borneo FC berhadapan dengan runner up grup B Piala Presiden 2024. Tim itu adalah Persija Jakarta.
Di pertandingan ini, Persija Jakarta berhasil unggul terlebih dahulu di menit ke-17 berkat gol spektakuler Firza Andhika. Namun Borneo FC mampu menyamakan kedudukan berkat sundulan sang bek Christophe Nduwarugira.
Di babak kedua, jalannya pertandingan cukup sengit. Namun beberapa menit jelang bubaran, Gavin Kwan Adsit berhasil membawa Borneo FC unggul berkat sundulannya memanfaatkan sepak pojok Kei Hirose. Skor 2-1 bertahan dan membawa Pesut Etam lolos ke Final.
Borneo FC sendiri menjadi tim pertama yang lolos ke final Piala Presiden 2024. Mereka kini menunggu pemenang semifinal kedua.
Semifinal kedua itu mempertemukan tuan rumah Persis Solo selaku runner up grup A menghadapi juara grup B Arema FC. Pertandingan ini akan digelar pada hari Rabu (31/7/2024) malam nanti.
Pemenang laga ini akan ditunggu oleh Borneo FC di partai final yang digelar pada hari Minggu (4/8/2024) mendatang.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Borneo FC (4-3-3): Nadeo Argawinata; Leo Guntara, Ronaldo Rodrigues, Christophe Nduwarugira, Fajar Fathurrahman; Kei Hirose, Rivaldo Pakpahan, Rosembergne Da Silva; Stefano Lilipaly, Leo Gaucho, Terens Puhiri
Pelatih: Pieter Huistra
Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Firza Andhika, Rizky Ridho, Ondrej Kudela, Muhammad Ferrari; Hanif Sjahbandi, Ramon Bueno, Maciej Gajos; Ryo Matsumura, Gustavo Almeida, Riko Simanjuntak
Pelatih: Carlos Pena
Jadwal Final Piala Presiden 2024
Borneo FC vs (Pemenang Persis Solo vs Arema FC)
Jadwal: Minggu, 4 Agustus 2024
Kick Off: Pkl 20.30 Wita
Venue: Stadion Manahan, Solo
Live: Indosiar
Live Streaming: Vidio. (*/uce)