Liga 1 Musim 2024/2025 Kick Off Enam Hari Lagi, 33 Pemain PSM Makassar Diterjunkan di Laga Uji Coba

  • Bagikan

Skuad PSM Makassar. Dol PSM Makassar)

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Liga 1 musim 2024/2025 segera bergulir. Yah, Enam hari lagi, kick off. PSM Makassar pun terus melakukan persiapan.

Berdasarkan jadwal Liga 1 2024/2025, PSM Makassar di laga perdana akan menghadapi Persis Solo. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu, 10 Agustus 2024 pukul 16.30 Wita.

PSM Makassar akan bermain sebanyak 3 laga pada bulan Agustus ini. Setelah Persis Solo, dilanjutkan melawan PSBS Biak dan Dewa United.

Khusus lawan PSBS Biak, akan diselenggarakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat, 16 Agustus 2024 mulai pukul 16.30 Wita. PSBS Biak harus musafir karena Stadion Lukas Enembe masih dalam tahap renovasi.

Saat ini, dalam skuad PSM Makassar terdapat 33 pemain yang terlihat hadir di sesi latihan dan beberapa yang masih absen, pada Sabtu, 3 Agustus 2024.

Pemain-pemain yang bertahan sejak musim lalu diketahui hanya ada sekitar 60 persen saja. Sementara sisanya merupakan pemain baru.

Tak tanggung-tanggung, tim berjuluk Pasukan Ramang itu memborong enam pemain asing sekaligus.

Diantaranya, Aloisio Soares Neto, Victor Luiz Prestes Filho, Nermin Haljeta, Latyr Fall, Daisuke Sakai, Nermin Haljeta dan Tito Odeng Okello.

Selain itu, PSM juga bergerak untuk mengamankan tujuh pemain lokal demi memperdalam skuadnya.

Ketujuhnya adalah Abdul Rahman, Hilman Syah, Syahrul Lasinari, Rizal, Dimas Sukarno, Fahrul Aditia, dan Muhammad Arham Darmawan.

Terkait dengan pemain tambahan di sisa beberapa minggu jelang bergulirnya Liga, Manajemen PSM menyebut masih menunggu keputusan pelatih.

Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim mengatakan terkait penambahan pemain, itu kembali lagi ke kebutuhan pelatih.

“Kita lihat saja nanti bagaimana maunya pelatih,” kata Sulaiman Abdul Karim di Stadion Kalegowa, beberapa waktu lalu.

Skuad PSM Makassar yang berjumlah 33 pemain masih berpeluang bertambah.

“Kalau sekarangkan kita sudah punya 33 pemain, nanti dilihat bagaimana maunya pelatih,” terangnya.

SIAP TEMPUR

Untuk laga pembuka berlangsung pada 9 Agustus, sementara PSM Makassar sendiri akan berlaga di hari berikutnya 10 Agustus 2024.

Untuk mematangkan skuadnya, PSM Makassar mengelar sesi uji coba internal dalam persiapan menyambut musim kompetisi 2024/2025.

Tim berjuluk Juku Eja itu seperti harus melakukan hal ini mengingat susahnya mencari level lawan yang sepadan di daerah Sulawesi Selatan.

Pelatih Bernardo Tavares membagi dua tim dengan masing-masing beranggota 11 pemain untuk menggelar sesi uji coba internal tim.

Uji coba internal tim berlangsung dalam dua babak masing-masing sekitar 45 menit.

Tim yang beranggotakan beberapa pemain asing itu sukses memenangkan pertandingan dengan skor telak 3-0.

Di mana, tiga gol di laga uji coba internal tim ini dicetak oleh brace Nermin Haljeta dan satu gol Latyr Fall.

Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim, menyebut sesi laga uji coba internal ini merupakan salah satu persiapan dari tim.

Dan di sesi ini juga pria yang akrab disapa Sule itu menyebut pelatih Bernardo Tavares mencoba semua pemain untuk bermain.

“Tadi sesi uji coba internal tim,” kata Sulaiman Abdul Karim di Stadion Kalegowa.

“Semua pemain dimainkan pelatih,” terangnya. (fajar/pp/uce)

  • Bagikan

Exit mobile version