PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Liga 1 Musim 2024/2025 sebentar lagi kick off. Jelang laga perdana PSM Makassar melawan Persis Solo, kabar buruk datang 'menyapa' Tim Juku Eja.
Masalahnya, sang kapten, M Arfan, dikabarkan mengalami cedera saat latihan. Dikhawatirkan, saat menjalani pertandingan pertamanya, M Arfan tak memperkuat Laskar Ramang.
Dikabarkan, M Arfan mendapat cedera pada sesi Latihan PSM Makassar di Stadion Kalegowa, Kabupaten Gowa, Senin, 5 Agustus 2024. terlihat, M Arfan harus menepi dan pulang lebih cepat.
Manajemen PSM Makassar sejauh ini belum memberikan keterangan terkait kondisi M Arfan. Namun diharapkan cedera dari kapten Pasukan Ramang itu tidak terlalu serius.
Selain M Arfan, PSM Makassar juga terancam akan kehilangan Adilson Silva. Striker asal Portugal itu mengalami cedera pada turnamen pramusim Piala Presiden 2024 dan masih menjalani latihan terpisah hingga kini.
Tidak hanya itu. Ternyata, PSM juga dipastikan tidak akan diperkuat penjaga gawang andalannya, Reza Arya Pratama. Pemain asal daerah Parepare ini, dipastikan absen di awal musim 2024/2025 karena belum ikut latihan pascaoperasi lutut yang dijalaninya.
Kondisi ini akan menjadi kerugian bagi PSM Makassar menyambut musim 2024/2025. PSM Makassar akan menghadapi Persis Solo akhir pekan ini.
Duel PSM Vs Persis sendiri akan diselenggarakan di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu, 10 Agustus 2024. Pertandingan itu kickoff mulai pukul 16.30 Wita.
ABDUL RAHMAN
Meski PSM terancam tiga pilar utamanya, namun ada kabar baik dari tim Laskar Ramang ini. Yah, winger baru PSM Makassar, Abdul Rahman, kini menjadi salah satu harapan baru untuk mengarungi musim 2024/2025.
Hadirnya Abdul Rahman membuat posisi winger yang ditinggalkan Yakob Sayuri kembali terisi di skuad PSM Makassar.
Penampilan menjanjikan Abdul Rahman sebagai pengganti dari Yakob Sayuri di posisi winger pun sudah terlihat di ajang Piala Presiden 2024.
Dimana, pada ajang Pra-Musim itu pemain yang akrab disapa Lemon ini berhasil menciptakan satu gol.
Dengan satu gol ini, Abdul Rahman pun menjadi salah satu kandidat utama untuk mengisi posisi winger yang ditinggal oleh Yakob Sayuri yang memilih hengkang di musim ini.
Apalagi, sosok winger di tim PSM saat ini masih dirabah-rabah oleh pelatih Bernardo Tavares siapa yang layak menjadi pilihan utama.
Terkait dirinya yang disebut-sebut sebagai pengganti Yakob Sayuri, Abdul Rahman sendiri menganggap santai hal ini.
Ia menyebut semua tergantung pelatih, apakah dilayak untuk mendapatkan tempat utama di skuad sama seperti yang dimiliki Yakob Sayuri dulu.
“Semua itu tergantung pelatih lagi,” kata Abdul Rahman di Stadion Kalegowa.
Abdul Rahman menyebut dirinya akan selalu berusaha ketika di beri kesempatan baik itu di sesi latihan maupun ketika mendapatkan kesempatan main di pertandingan.
“Yang penting kita bekerja keras dalam latihan dan juga dalam lapangan waktu pertandingan nanti,” terangnya. (*/fjr/pp/uce)