Polres Tana Toraja menggelar Rapat Kordinasi Lintas Sektoral Kesiapan Operasi Mantap Paraja 2024-2025 jelang Pilkada Serentak 2024 di ruang Vicon Mapolres, Jalan Bhayangkara Kecamatan Makale, Senin (12/8/2024).--risna--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, TANA TORAJA - Kepolisian Resort (Polres) Tana Toraja menggelar Rapat Kordinasi Lintas Sektoral Kesiapan Operasi Mantap Paraja 2024-2025 di ruang Vicon Mapolres, Jalan Bhayangkara Kecamatan Makale, Senin (12/8/2024).
Rakor tersebut digelar dalar rangka menciptakan Pilkada damai, aman, tertib dan kondusif pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan.
Diketahui Pilkada Serentak 2024 meliputi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel serta Pemillihan Bupati dan Wakil Bupati Tana Toraja.
Rapat dipimpin Kapolres Tana Toraja, AKBP Malpa Malacoppo yang dihadiri unsur Forkopimda, KPU dan Bawaslu Tana Toraja, Kepala OPD terkait, Manager PT Telkom Makale, Kepala PLN, pejabat utama Polres Tana Toraja beserta para Kapolsek dan personel.
Kapolres Malpa Malacoppo pada sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak telah hadir dan berharap seluruh elemen dapat bekerjasama mendukung suksesnya Pilkada 2024 yang aman dan kondusif.
Pada kesempatannya itu, Malpa memaparkan kesiapan pengamanan Pilkada tahun 2024 diantaranya situasi wilayah, situasi kesatuan dan kesiapan pengamanan.
“Rapat koordinasi lintas sektoral dilaksanakan untuk menyatuhkan persepsi, meningkatkan sinergitas, sharing informasi serta koordinasi integritas, singkronisasi dan bersinergi dengan satu misi,” ungkapnya.
Menurutnya misi Pilkada 2024 dimaksud yakni dapat berjalan kondusif, aman, damai, jujur dan adil khususnya di wilayah Tana Toraja.
“Pentingnya keterpaduan dan sinergitas antara Polri, TNI, pihak penyelenggara dan pemerintah daerah serta dukungan elemen masyarakat dalam menjaga keamanan dan kelancaran Pilkada,” pungkas Malpa.
Usai pihak kepolisian memaparkan strategi, hal yang sama juga sejumlah Forkopimda Tana Toraja memberi arahan dan masukan agar Pilkada berjalan aman, lancar, damai, senang dan gembira.
Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait juga memberi pemaparan masing-masing sesuai tupoksinya. (Risna)