Wahai Bumil, Ini 6 Minuman yang Harus Dihindari

  • Bagikan
Ilustrasi minuman kopi. (Freepik)

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Ini perhatian kepada ibu hamil. Harus memperhatikan asupan makanan dan minuman yang dikonsumsi. Yah, harus cermat dalam memilih minuman yang akan dikonsumsi.

Hal itu karena ada beberapa jenis minuman yang bisa membahayakan kesehatan ibu dan janin jika dikonsumsi.

Berikut ini merupakan enam minuman yang harus dihindari oleh ibu hamil yang dilansir dari akun YouTube Kunci Sehat pada Kamis, 15 Agustus 2024.

  1. Minuman Beralkohol

Minuman pertama yang harus kamu hindari pada saat hamil, yaitu minuman beralkohol. Hal tersebut karena kandungan yang ada di dalam minuman alkohol dapat diserap oleh aliran darah dan masuk ke plasenta.

Paparan alkohol pada janin selama dalam kandungan dapat menyebabkan kondisi fetal alcohol spectrum disorders (FASD) pada bayi.

Kondisi ini juga dapat menyebabkan cacat fisik, perilaku, dan intelektual seumur hidup. Mengkonsumsi alkohol selama hamil dapat menyebabkan keguguran dan janin meninggal di dalam kandungan.

  1. Minuman Bersoda

Selanjutnya, yaitu minuman yang bersoda karena minuman ini mengandung gula dalam jumlah tinggi, kafein, pemanis buatan, dan bahan kimia lainnya yang tidak memiliki nutrisi yang baik untuk tubuh.

Selain itu, asupan gula berlebih yang terkandung di dalam minuman ini dapat memicu peningkatan berat badan yang bisa memicu obesitas hingga diabetes.

Hal tersebut bisa mengakibatkan tumbuh kembang janin tidak maksimal dan berat badannya cenderung lebih kecil dari ukuran normalnya.

  1. Susu Mentah

Minuman selanjutnya yang harus kamu hindari ketika sedang hamil, yaitu susu mentah. Minum susu mentah yang baru saja diperah mengandung bakteri berbahaya, seperti listeria.

Bakteri listeria dapat menyebabkan kelahiran prematur, keguguran, janin meninggal di dalam kandungan, dna bayi lahir dengan infeksi berat.

  1. Minuman Manis

Minuman manis, seperti es boba, es buah, atau sirup perlu kamu hindari selama masa kehamilan karena minuman tersebut mengandung gula tinggi yang bisa meningkatkan risiko diabetes gestasional, preeklamsia, dan kelahiran prematur.

Tak hanya itu saja, mengkonsumsi minuman manis pada saat hamil dapat membuat berat badan kamu naik dan dapat mempengaruhi fungsi kognitif anak setelah dilahirkan.

  1. Minuman Berkafein

Minuman seperti kopi, teh, dan cokelat merupakan minuman yang mengandung kafein.

Mengkonsumsi minuman yang mengandung kafein pada saat hamil dapat meningkatkan risiko terjadinya keguguran dan bayi lahir dengan berat badan yang rendah.

  1. Minuman Berenergi

Minuman berenergi merupakan minuman yang harus kamu hindari pada saat hamil karena minuman ini memiliki kandungan kafein dan gula yang tinggi serta bahan kimia lainnya.

Mengkonsumsi minuman berenergi dapat menyebabkan komplikasi pada kehamilan, seperti bayi lahir prematur dan bayi lahir dengan berat badan yang rendah.

Untuk itu, kamu harus menghindari minuman berenergi pada saat masa kehamilan.

Nah itu dia informasi mengenai enam minuman yang harus kamu hindari pada saat hamil. (jawapos/uce)

  • Bagikan

Exit mobile version