KPU Tana Toraja mengelar Rapat Koordinasi Pendaftaran Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati untuk Pilkada Serentak tahun 2024 di Hotel Pantan Kecamatan Makale, Minggu (25/8/2024). --risna--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, TANA TORAJA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupetan Tana Toraja mengelar Rapat Koordinasi Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tana Toraja untuk Pilkada Serentak tahun 2024.
Rakor yang dihadiri sejumlah Partai Politik (Parpol) peserta Pemilu 2024 itu berlangsung di Hotel Pantan Kecamatan Makale, Minggu (25/8/2024).
Dibuka oleh Pelaksana Harian (Plh) Ketua KPU Tana Toraja, Intan Parerungan didampingi Ketua KPU, Berthy Paluangan serta Anggota, Rahmat Hidayat dan Natalianus Paembe Sarulallo.
Dihadiri pengurus dan Liaison Officer (LO) Parpol, perwakilan Polres Tana Toraja, Kodim 1414 Tana Toraja, Bawaslu Tana Toraja, Dinas Perhubungan, Satpol PP dan Dinas Kesehatan Tana Toraja.
Intan Parerungan dalam sambutannya menyampaikan pentingnya kolaborasi antar semua pihak yang terlibat agar memastikan proses pendaftaran pasangan calon berlangsung dengan baik dan lancar.
“Peran serta stakeholder menjadi kunci kesuksesan Pilkada tahun ini dan dengan kerjasama yang solid ini kita semua berharap proses pendaftaran dapat berjalan sesuai aturan yang telah ditetapkan,” ujar Intan juga selaku Kepala Divisi Perencanaan, Data dan Informasi.
Pemaparan Rakor juga disampaikan Rahmat Hidayat selaku Kepala Divisi Teknis dan Penyelenggaraan KPU Tana Toraja mengenai persiapan teknis-teknis pendaftaran Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Tana Toraja.
Dipaparkan Rahmat mengenai syarat-syarat pendaftaran dan mekanisme wajib diikuti oleh setiap Bapaslon yang diajukan Parpol pengusung.
“Penting juga jadwal pelaksanaan tahapan diketahui dan saya harap dari penjelasan ini dapat membantu seluruh peserta dalam memahami setiap prosedur yang harus dipatuhi,” terang Rahmat.
Ia sekaligus mengingatkan agar disiplin terhadap prosedur pendaftaran yang nantinya akan berpengaruh langsung pada kesuksesan Pilkada 2024 di Tana Toraja.
“Semua pihak juga hadir mengikuti setiap tahapan dengan seksama untuk memastikan tidak ada kendala selama proses berjalan,” pungkasnya.
Diketahui KPU Tana Toraja mulai membuka pendaftaran Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Tana Toraja mulai, Melasa (27/8/2024) besok sampai Kamis (29/8/2024) mendatang. (Ris)