Pertama di Indonesia, Kejurnas Motoprix Kajari Palopo Cup Race Hadirkan Balap Motor Listrik

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID PALOPO -- PLN UP3 Palopo Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip dan Balap Motor Listrik di Kejurnas Motoprix Seri V Kajari Palopo Cup Race 2024.

PT PLN (Persero) UP3 Palopo melalui Unit Layanan Pelanggan (ULP) Palopo kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung berbagai kegiatan nasional dengan menghadirkan pasokan listrik yang andal dan tanpa kedip di ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motoprix Seri V Kajari Palopo Cup Race 2024.

Acara yang berlangsung pada tanggal 31 Agustus dan 1 September 2024 di Sirkuit Ratona Palopo ini sukses digelar berkat dukungan penuh dari PLN ULP Palopo kota.

Kejurnas Motoprix Seri V ini menjadi sorotan para pecinta balap motor tanah air, dengan ratusan pembalap dari berbagai daerah yang berpartisipasi. PLN ULP Palopo memastikan pasokan listrik yang stabil dan tanpa gangguan sepanjang acara, sehingga seluruh rangkaian balapan dapat berlangsung dengan lancar dan aman. Selain itupula, uniknya pada kejurnas ini ada tambahan sesi Balap menggunakan motor listrik.

Manager PLN ULP Palopo kota, Kurnia Aji Tritamtama dalam keterangannya, mengungkapkan rasa bangganya atas kinerja tim yang berhasil menjaga kestabilan listrik selama acara berlangsung. “Kami sangat bangga dapat berkontribusi dalam kesuksesan acara ini. Tim kami bekerja keras untuk memastikan pasokan listrik tetap stabil, tanpa gangguan, demi kenyamanan peserta dan penonton,” ujarnya.

Suksesnya PLN ULP Palopo dalam menghadirkan listrik tanpa kedip pada acara ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk panitia penyelenggara dan para pembalap. Keandalan listrik yang disediakan oleh PLN ULP Palopo kota dinilai sangat penting dalam mendukung kelancaran seluruh rangkaian acara, mulai dari sesi latihan, kualifikasi, hingga balapan utama.



Rathy Shinta Utami, Manajer PLN UP3 Palopo juga turut mengapresiasi panitia penyelenggara kejurnas ini karena ada tambahan sesi motor listrik yang bisa turut serta dilombakan.

“Ini menjadi perhatian juga kepada para pembalap bahwa motor listrik pun juga bisa diperlombakan pada ajang balap motor. Balap Motor listrik ini diselenggarakan baru pertama kali di Palopo, Bahkan mungkin pertama kali di Indonesia.” Tutur Rathy



Pada Ajang Kejurnas Balap Motor Listrik ini diikuti oleh 8 peserta dari Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Maros, Gorontalp dan Papua. Dalam Kejurnas Balap Motor Listrik ini dimenangkan oleh Muhammad Awwal dari Tim Anugrah Motor Sulsel. Diurutan kedua oleh Maulana Ibrahim dari tim Honda RMS Lilo Sulbar dan Urutan ketiga oleh Sean D. J. Warikar dari tim Aldi Jaya Racing Team Papua.



Muhammad Awwal, Juara Pertama Kejurnas Balap Motor Listrik dalam wawancaranya mengungkapkan bahwa motor listrik ini unik sekali karena sangat hemat tanpa BBM. Sekali Charge bisa dipakai race bahkan sampai selesai race pun motor masih bisa dipakai. Selain itu juga suaranya sangat halus bahkan nyaris tanpa suara. Ini menjadi pembeda dengan motor bensin karena ketika lawan overtake kita tidak tahu karena suara motornya sangat halus. Jadi tipsnya kita harus waspada.” Tutur Awwal



“Ini pengalaman pertama saya mengikuti kejurnas ini dan bisa menyabet gelar podiun Juara Pertama. Alhamdulillah, ini seru sekali dan kalau bisa, setiap ajang balap motor harus dibuatkan kelas khusus untuk motor listrik agar orang tertarik sehingga pengguna motor listrik juga bisa bertambah. Harapan saya dengan adanya balap motor listrik ini, bisa mengajak masyarakat untuk bisa menggunakan dan kedepannya motor listrik juga memiliki model body yang cocok di pakai untuk balapan.” Tutup Awwal.



Dengan suksesnya acara ini, PLN UP3 Palopo kembali membuktikan komitmennya dalam menyediakan layanan listrik terbaik, terutama dalam mendukung kegiatan besar yang melibatkan banyak pihak dan memerlukan keandalan listrik yang tinggi. PLN UP3 Palopo akan terus berupaya menjaga kualitas layanan demi kepuasan pelanggan dan masyarakat.(rls/idr)

  • Bagikan

Exit mobile version