Balon Wali Kota/Wawali Palopo, Dr Hj Nurhaeni Terkaya Rp96 M, Disusul PD Rp54 M, Siapa Termiskin?

  • Bagikan
--ilustrasi--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO-- Pilkada Kota Palopo yang akan digelar pada 27 November 2024 memperkenalkan beberapa wajah baru dalam persaingan kursi bupati. Di antara calon yang akan bertarung adalah pasangan Farid Kasim-Nurhaenih, Putri Dakka-Haidir Basir, Trisal Tahir-Syarifuddin Daud, dan Rahmat Masri Bandaso-Andi Tenri Karta.

Dengan latar belakang yang beragam, para kandidat ini membawa dinamika baru dalam kontestasi politik di Palopo. Masyarakat Palopo kini semakin tertarik mengetahui latar belakang dan harta kekayaan para calon, terutama setelah laporan LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) mereka dipublikasikan.

Berikut adalah rincian harta kekayaan beberapa calon bupati yang telah terungkap disadur dalam laman LHKPN KPK. Pertama, Dr Rahmat Masri Bandaso Sebagai Ketua DPD II Golkar Palopo dan mantan Wakil Wali Kota Palopo 2 Periode, Rahmat Masri Bandaso melaporkan harta kekayaannya per 27 September 2023.

Ia memiliki total kekayaan sebesar Rp 2.596.259.000 dengan rincian Tanah dan Bangunan Rp 2.350.000.000, Tanah dan bangunan seluas 654 m²/297 m² di Kota Palopo Rp 1.500.000.000, Tanah seluas 5042 m² di Kabupaten Luwu (hibah tanpa akta) Rp 500.000.000, Tanah seluas 824 m² di Kota Palopo Rp 350.000.000, Alat Transportasi dan Mesin Rp 210.000.000, Mobil Toyota Avanza 2017: Rp 90.000.000, Mobil Toyota New Innova 2017: Rp 120.000.000, dan Kas dan Setara Kas Rp 36.259.000, Hutang Rp 287.936.845, Total Kekayaan Bersih: Rp 2.308.322.155.

Sedangkan calon wakilnya Andi Tenri Karta dari situs LHKPN KPK belum tercantum jumlah kekayaan yang dilaporkan. Hanya saja, Andi Tenri Karta merupakan istri dari mantan Bupati Luwu 2 periode, Andi Muzakkar.

Kedua, Farid Kasim Judas Berpengalaman sebagai Kepala Dinas selama 10 tahun mendampingi HM Judas Amir, Farid Kasim Judas melaporkan total harta kekayaannya sebesar Rp 8.343.363.636 per 31 Desember 2023. Jumlah kekayaan FKJ meningkat dari sejak awal pelaporan LHKPN 31 Desember 2018 hanya Rp78 juta, lalu pada tahun 31 Desember 2019 naik tajam menjadi Rp6 M, kemudian saat menjabat Kepala BKPSDM tahun 31 Desember 2022 kembali melaporkan jumlah kekayaan naik menjadi Rp7,4 M, dan terakhir 31 Desember 2023 naik menjadi Rp8,3 M.

Rincian harta kekayaan FKJ adalah Tanah dan Bangunan: Rp 8.036.363.636, Beberapa tanah dan bangunan tersebar di Kota Palopo, Makassar, Tangerang Selatan, dan Kabupaten Gowa, dengan nilai total mencapai miliaran rupiah. Alat Transportasi dan Mesin Rp 120.000.000, Mobil Toyota Camry 2007 Rp 120.000.000, Harta Bergerak Lainnya Rp 27.000.000, Kas dan Setara Kas Rp 160.000.000.

Sedangkan calon wakilnya Hj. Nurhaeni yang merupakan mantan Ketua DPRD Palopo 2019-2024 ini memiliki total kekayaan dari situs LHKPN KPK sebanyak Rp96.042.641.033. Dengan rincian sebagian besar berupa aset tanah seperti di Kota Palopo seluas 53.495 m2 senilai Rp38 M, lalu kendaraan Alphard senilai Rp1,1 M, Pajero Rp300 juta, minibus Rp450 juta. Hutang Rp1 miliar.

Ketiga, Putri Dakka Sebagai pengusaha muda dari Tana Luwu dan Palopo, Putri Dakka memimpin lima perusahaan di berbagai bidang termasuk pelayaran, properti, perminyakan, dan kosmetik. Ia juga aktif dalam kegiatan sosial melalui komunitas Sahabat Putri Dakka (SPD).

Harta Kekayaan Bakal calon Wali Kota palopo 2024-2029, Putriana Hamda Dakka mencapai 54 Miliar.

Hal ini diungkapkan oleh Putri Dakka saat dikonfirmasi awak media mengenai Laporan Harta Kekayaan yang dilaporkan melalui LHKPN yang menjadi persyaratan yang harus dipenuhi ke KPU Palopo.

Putri Dakka yang akrab disapa PD melaporkan kekayaan ke KPK senilai Rp 26.637.576.100.
Itu yang diketahui pihak penyelenggara pilkada hingga tanggal 8 ini, dan menunggu revisi dari para kandidat

“Dimana dari laporan di atas masih menunggu revisi harta warisan dan lain-lain, berikut ulasan harta kekayaan, ” ujar PD, saat dikonfirmasi Rabu, (4/09/2024). Berikut harta kekayaan PD, Tamalanrea lingkar barat kapasa,tanah 252m2 bagunan 267m2 Rp4.600.000.000, Tamalanrea lingkar barat Tanah 20m bangunan 122m2 Rp2.850.000.000, Tanah mungkasa salekkoe 2280m2 Rp1.140.000.000, mobil mustang 2022 plat B 1982 SAS Rp1.650.000.000, mobil lamborhgini galardo 2013 Plat L 1909 AN Rp 4.000.000.000, Mitsubisi pajero 2.4 Rp540.000.000, Mobil bmw sedan 2022 plat dp 447 AZ Rp1.000.000.000, mobil toyota alpard 2019Plat dp 805 hp Rp 900.000.000, Perhiasan logam mulia Rp503.468.000, Hutang Rp2.434.636.908. Total harta kekayaan Putriana hamda dakka capai Rp 54.170.468.000.

Sedangkan calon wakilnya H. Haidir Basir mempunyai harta kekayaan sebanyak Rp10,6 miliar yang terakhir dilaporkan sebagai calon kepala daerah tahun 2017, lalu.

Keempat, Trisal Tahir Trisal Tahir, putra asli Palopo dengan pengalaman internasional di bidang kemaritiman, memimpin empat perusahaan perkapalan dan terlibat dalam industri pelayaran di Namibia, Afrika Selatan.

Sedangkan calon wakilnya Dr Akhmad Syarifuddin Daud sesuai data di https://elhkpn.kpk.go.id/ dilaporkan memiliki harta sebanyak Rp1,6 M.(idris prasetiawan)

Daftar Kekayaan Calon Wali Kota-Calon Wawali Palopo 2024

Dr Rahmat M Bandaso : Rp 2.596.259.000
Hj Andi Tenri Karta: -

Farid Kasim: Rp 8.343.363.636
Dr Hj Nurhaenih: Rp96.042.641.033

Putri Dakka: Rp54 M
H. Haidir Basir: Rp10,6 M

Trisal Tahir: -
Akhmad Syarifuddin: Rp1,6 M

  • Sumber: https://elhkpn.kpk.go.id/
  • Bagikan