Annar Sampetoding Ingatkan Jangan Bawa Pilkada Ke Dalam Musda HIPMI Sulsel

  • Bagikan
Ketua Umum Dewan Ekonomi Indonesia Timur (DEIT) Pusat, Annar Salahuddin Sampetoding

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID MAKASSAR -- Ketegangan yang terjadi jelang berlangsungnya Musyawarah Daerah ke XVI Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulsel mendapat respon keras dari senior HIPMI.

Musda XVI HIPMI Sulsel yang akan di gelar pada 09 September 2024 mendatang di perkirakan akan berlangsung sengit, pasalnya ada dua kandidat calon ketua yang akan bertarung dalam Musda tersebut, yakni Andi Amar Ma'ruf Sulaiman dan Andi Muhammad Karaka Kilat. Kedua kandidat ketua umum BPD ini saling mengklaim akan memenangkan pemilihan secara telak dari lawannya.

Senior Hipmi yang juga pengusaha Nasional Annar Salahuddin Sampetoding dengan tegas meminta agar panitia Musda memfasilitasi pertemuan antara kedua kandidat ketua Umum BPD dengan para senior HIPMI di Sulsel, pasalnya menurut Ketua Dewan Ekonomi Indonesia Timur ini ketegangan yang terjadi jelang musda sudah mengarah pada kepentingan politik di Sulsel.

"Sebagai senior serta dewan kehormatan BPP HIPMI saya minta pada kedua kandidat agar menahan diri dan jangan mengaitkan musda dengan pilkada, masalah yang terjadi belakangan ini biarkan di selesaikan secara internal HIPMI dan Saya ingatkan anak kecil pun tahu melalui Omon omon bahwa ada orang yang bermain di balik pertengkaran, saya ingatkan orang luar tidak boleh terlibat di dalamnya karena karakter orang Sulsel beda dengan wilayah lain, di Sulsel persaingan dapat memicu tindakan yang melewati batas bila ada orang luar yang bermain." tegas Annar Salahuddin Sampetoding

Lanjut Puang Annar (panggilan Annar Salahuddin Sampetoding) mengaku miris setelah mendapat kabar bahwa Musda HIPMI di giring kedalam pusaran politik, olehnya itu sebagai senior dirinya bersedia menjadi penengah agar tidak terjadi keributan lebih jauh dalam Musda HIPMI Sulsel yang dapat menciderai nama organisasi.

" Kedua kandidat yang akan bersaing dalam musda HIPMI sudah seperti anak saya sendiri, jadi sepatutnya sebagai orang tua menjaga agar kedua anaknya bersaing secara sehat demokratis dan bukan beradu fisik dengan melibatkan orang luar, bila pemerintah pusat meminta saya turun menjaga itu, maka sebagai senior saya siap ." jelas mantan ketua Pemuda Pancasila Sulsel ini.

Di kutip berbagai sumber Calon Ketua Umum BPD HIPMI Sulsel Andi Amar Ma'ruf Sulaiman (AMS) di dukung oleh 19 BPC HIPMI di sulsel, sedang lawannya Andi Muhammad Karaka Kilat (AMK) mengaku tak gentar menghadapi Amar dalam pemilihan Ketua Umum BPD, ia juga mengklaim telah mendapatkan dukungan mayoritas BPC yang ada.(rls/idr)

  • Bagikan

Exit mobile version