Di Saat KPU Palopo Pleno Penetapan Paslon, Trisal Tahir Silaturahmi dengan Jurnalis

  • Bagikan
  • Jika Terpilih, Pintu Kantor Terbuka Untuk Semua Jurnalis

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID PALOPO-- Sehari sebelum pencabutan nomor urut bakal calon walikota dan wakil walikota Palopo, Trisal Tahir silaturahmi dengan sejumlah jurnalis di salah satu cafe di Jl. Malaja Satu, Kelurahan Surutanga, Kecamatan Wara Timur, Ahad, 22 September 2024.

Kurang lebih ada 10 orang perwakilan jurnalis dari berbagai perusahaan yang hadir dalam kegiatan silaturahmi tersebut. Baik dari media lokal, hingga media nasional.

Pria yang lahir dan besar di Kota Palopo ini, nampak sangat dekat dengan wartawan. Tidak ada kecanggungan dalam berkomunikasi.

Bercerita suka duka profesi wartawan, khususnya di Kota Palopo, Trisal Tahir mengaku telah banyak mendapat informasi. Terkait sulitnya wartawan untuk melakukan konfirmasi terhadap sejumlah pejabat.

Menyikapi hal tersebut, jika terpilih menjadi walikota Palopo pada perhelatan pesta demokrasi mendatang, Trisal Tahir dengan tegas akan menghilangkan sekat- sekat yang membatasi wartawan dengan para pejabat itu.

"InsyaAllah, jika diberikan amanah sebagai walikota dan wakil walikota Palopo mendatang, kami akan membuka pintu untuk semua wartawan. Begitu dengan organisasi atau kelompok masyarakat lainnya,"ucap Trisal dihadapan para jurnalis.(ria/

  • Bagikan

Exit mobile version