PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Bagaimana kondisi pemain Timnas Indonesia menjelang jumpa Bahrain pada lanjutan fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Duel Bahrain vs Indonesia akan dihelat di Bahrain International Stadium, Kamis (10/10/2024) malam WIB. Manajer Timnas Indonesia Sumardji mengatakan Egy Maulana Vikri cum suis dalam kondisi baik.
Sumardji menggambarkan para penggawa Garuda berlatih dengan riang dan gembira. "Alhamdulillah kalau kondisi keseluruhan tim semuanya sangat baik, ini juga adalah latihan kedua, tetapi hampir lengkap karena sudah 26 pemain yang bergabung."
"Kita melihat pemain berlatih dengan riang dan gembira," tutur Sumardji.
Indonesia ingin melanjutkan tren positif seusai mendapat dua hasil imbang melawan tim kuat Arab Saudi (1-1) dan Australia (0-0). Sumardji pun berharap Garuda memberikan penampilan terbaik dan mendapatkan tiga poin dari markas Bahrain.
"Harapannya tanggal 10 melawan Bahrain, tim bisa tampil all out dan membawa pulang poin," ucapnya.
Indonesia saat ini berada di peringkat keempat klasemen Grup F dengan dua poin dari dua pertandingan. Adapun Bahrain di posisi ketiga dengan nilai tiga. Sementara itu, Jepang menjadi pemuncak klasemen dengan nilai sempurna, enam.
CUACA BERSAHABAT
Jelang berlaga di putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Timnas Indonesia sudah tiba di Bahrain.
Setibanya, Timnas Indonesia langsung menggelar sesi latihan perdana di Hamad Town Youth & Sports Ground pada Minggu, 6 Oktober 2024 malam.
Latihan ini dilakukan dan merupakan persiapan sebelum pertandingan grup C menghadapi tuan rumah, Bahrain.
Bahrain bakal menjamu Indonesia di Bahrain National Stadium, Riffa, Kamis (10/10/2024) pukul 00.00 WITA mendatang.
Di sesi latihan perdana ini, pelatih Shin Tae Yong belum memberikan latihan taktik untuk anak asuhnya.
Alasannya karena semua pemain belum berkumpul dan saat ini pemain juga masih dalam pemulihan kondisi fisik setelah melakukan penerbangan.
“Kami fokus kepada pemulihan kondisi fisik. Besok kita mulai masuk ke sesi latihan taktik,” kata Shin Tae Yong dikutip dari laman resmi PSSI.
Terkait dengan kondisi cuaca di Bahrain, Shin Tae-yong mengaku tak menemukan adanya kendala.
Menurutnya, cuaca di Bahrain pada saat sesi latihan perdana relatif sejuk sehingga pemain bisa berlatih dengan baik.
“Untuk cuaca tidak menjadi masalah, sekarang pukul enam sore dan ini sejuk,” ujarnya.
“Apalagi pertandingan nanti berlangsung pukul tujuh malam waktu Bahrain. Jadi cuaca bukan suatu masalah bagi kami,” tuturnya. (fajar/jpnn/uce)