Baru Dilantik Sebagai Anggota DPRD Luwu, Erwin Barabba Segera PAW

  • Bagikan
Erwin Barabba

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, BELOPA-- Lembaga DPRD Kabupaten Luwu, pada awal September lalu melantik 35 anggota DPRD Luwu, termasuk anggota DPRD Luwu yang dilantik yaitu Erwin Barabba SH.

Namun legislator dua periode tersebut akan segera dilakukan penggantian antar waktu (PAW) lantaran maju sebagai Calon Wakil Bupati Luwu Pilkada serentak 2024.

Kabag Hukum dan Persidangan Setwan DPRD Luwu Megawati Usman, S.STP yang dikonfirmasi Harian Palopo Pos membenarkan anggota DPRD Luwu Erwin Barabba yang dilantik awal September lalu akan segera dilakukan PAW.

"Bapak Erwin Barabba sudah diusulkan untuk di PAW. Bahkan berkasnya sudah berproses sisa menunggu turunnya SK-Gubernur Sulsel untuk dilakukan rapat paripurna PAW," ungkap Megawati.

Megawati belum bisa merinci kapan akan dilaksanakan PAW Erwin Barabba, namun kemungkinan tidak akan lebih dari satu bulan.

"Kita tunggu saja turunnya SK-Gubernur Sulsel. Kalau sudah diterima maka akan dilaksanakan rapat paripurna PAW. Adapun nama yang akan menggantikan Bapak Erwin Barabba adalah Yan Samma Caleg anggota DPRD Luwu dari PDI Perjuangan yang juga mendapat suara signifikan di daerah pemilihan di Walmas," kata Megawati.

Untuk diketahui, Erwin Barabba pads tanggal 27 Agustus lalu secara berpasangan mendaftar di KPU Luwu sebagai Cawabup dari bakal paslon Cabup Agussalim yang diusung Partai Gerindra, PDI-Perjuangan dan PPP di Pilkada Luwu 2024 ini. Erwin Barabba adalah legislator Luwu yang 'oppo' dan terpilih kembali dari Dapil Walmas. (and/ikh)

  • Bagikan