Wow, PERISAI 2024 SMP Telkom Makassar Berlangsung Meriah, Berikut Daftar Pemenangnya

  • Bagikan

Pemenang Lomba Story Telling PERISAI 2024. --ist--

Ajang Kreasi Siswa di Bidang Agama Islam

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Suasana SMP Telkom Makassar, salah satu sekolah yang berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Telkom, pada tanggal 25-26 Oktober 2024 dipenuhi oleh generasi muda dengan penampilan yang bernuansa islami.

Sekolah yang terkenal dengan tagline School of Digital Generations mengadakan event PERISAI (Perlombaan kReasI Seni islAmI) 2024. Event ini menjadi bukti nyata bagaimana kreativitas dan kecintaan terhadap agama dapat disatukan dalam sebuah event kompetisi yang inspiratif dan penuh makna.

Mengangkat tema X-Press Ur’self with Islam, PERISAI 2024 dirancang untuk menjadi wadah bagi anak-anak SD/MI se-Mamminasata (Makassar-Maros-Sungguminasa-Takalar) untuk menunjukkan kemampuan dalam bidang keagamaan.

Berbagai lomba menarik diadakan dalam PERISAI 2024 yaitu lomba azan dan iqamah, da’i cilik, story telling, baca puisi Islami, sambung ayat, desain poster, tilawah, cover lagu religi dan lomba cepat tepat Islami (LCTI) dirancang khusus untuk mengembangkan potensi siswa SD/MI.

Mereka tidak hanya diajak untuk berkompetisi lebih dalam mengenai agama Islam, tetapi juga diberi ruang untuk mengekspresikan diri secara kreatif.

PERISAI 2024 pada pelaksanaannya dibantu oleh siswa SMP Telkom Makassar yang tergabung dalam OSIS dan MPK dan bekerjasama dengan ROHIS Masjid Baitul Hikmah Telkom Schools.

Antusiasme tidak hanya datang dari para peserta PERISAI 2024 yang berjumlah ± 290 siswa SD /MI, tetapi juga dari orang tua peserta, guru pendamping serta pihak sekolah peserta yang aktif memberikan masukan dan saran selama pelaksanaan event.

Pada hari pertama, PERISAI 2024 dibuka dengan meriah oleh sambutan dari Bapak Muhamad Irjan Marsaoly selaku Kepala SMP Telkom Makassar. Suasana semakin semarak ketika perlombaan azan dan iqamah dimulai, dimana lomba ini diikuti hampir 50 siswa.

Suasana lomba Baca Puisi Islami PERISAI 2024

Tak kalah seru, lomba da’i cilik dan baca puisi Islami yang menantang para peserta untuk menampilkan yang terbaik dalam berekspresi di depan para juri yang kompeten di bidangnya.

Selepas shalat Jum’at, PERISAI 2024 mempertandingkan lomba desain poster, sambung ayat serta story telling.

Keesokan harinya, PERISAI 2024 dilanjutkan dengan perlombaan Cepat Tepat Islami yang menguji pengetahuan agama para peserta. Ada juga lomba cover lagu religi, dimana seluruh peserta bernyanyi dengan penuh penghayatan membawakan lagu-lagu bernuansa religi dengan merdu.

Lomba tilawah diadakan di Mushalla Nurul Ihsan SMP Telkom Makassar yang diikuti oleh 30 peserta.

Puncak event PERISAI 2024 terjadi pada siang harinya, dimana para pemenang dari setiap lomba diumumkan dan menerima piala.

Keceriaan terpancar dari wajah siswa yang berhasil memenangkan lomba dan dukungan penuh dari orangtua dan guru membuat suasana semakin haru.

PERISAI 2024 bukan hanya sekadar perlombaan, tetapi juga menjadi ajang pembentukan karakter islami yang kuat bagi generasi muda.

Event ini mengajarkan pula kepada siswa bahwa menjadi cerdas dalam agama dan kreatif dalam berkarya adalah kombinasi yang hebat untuk membentuk masa depan yang lebih baik.

PERISAI 2024 ditetapkan menjadi acara tahunan SMP Telkom Makassar yang terus memupuk semangat religius dan kreativitas siswa SD/MI dalam bidang agama. (*/Uce)

Hasil lomba-lomba dalam event PERISAI 2024 SMP Telkom Makassar adalah :

Lomba Azan dan Iqamah
Juara 1 : Muhammad Syakur Rahman (SDN Tanggul Patompo 1)
Juara 2 : Muhammad Fajar Anugrah (SD Wahdah Islamiyah)
Juara 3 : Ahmad Wildan Al Fath (MI Arifah Gowa)

Lomba Da'i Cilik
Juara 1 : Aliyah Az-zahra R. (SD Inpres Galangan Kapal IV)
Juara 2 : Muhammad Afham Fayyadh Uwais (SD Inpres Baraya 1)
Juara 3 : Muhammad Naizar Wafi (Kuttab Nurul Wahyain)

Lomba Sambung Ayat
Juara 1 : Andi Nafis Hannan (Kuttab Nurul Wahyain)
Juara 2 : Muhammad Yusuf Al Habsyi (Kuttab Nurul Wahyain)
Juara 3 : Imtinan Nafiah (SDIT Al Bayyinah)

Lomba Baca Puisi Islami
Juara 1 : Besse Batari Megga Armawansyah (MITQ Azhar Center)
Juara 2 : Muh. Dzafran Putra Irman (SDN Borong)
Juara 3 : Mikal Muhammad Alfatih (SD Islam Ar-Raafi)

Lomba Story Telling
Juara 1 : Wa Ode Ratu Nahraisyah (SD Inpres Unggulan BTN Pemda)
⁠Juara 2 : Noureen Tsabitha Ainava (SD Telkom)
⁠Juara 3 : Nailah Ulfiyah Ariadiy (SDIT Ma’arif)


Lomba Desain Poster
Juara 1 : Siti Iftina Assyabiya Rafifa Akbar (SDN Gunung Sari 1)
Juara 2 : Deandra Lathifa Naura (SD Hangtuah)
Juara 3 : Neysa Rima (MITQ Azhar Center)

Lomba Tilawah
Juara 1 : Naufal Alwi Ikhsan (SDIT Ma’arif)
⁠Juara 2 : Ahmad Wildan Al Fath (MI Arifah Gowa)
⁠Juara 3 : Muh Yusuf Al Muammar (SDN Beroangin)


Lomba Cover Lagu Religi
Juara 1 : Muhammad Abrisam Jamaluddin (SD Inpres Batangkaluku Gowa)
⁠Juara 2 : Fardan Irwan Alie (SDN Paccinongang Unggulan)
⁠Juara 3 : Rachmat Hidayat R. (SDIT Ma’arif)

Lomba Cepat Tepat Islami
Juara 1 : Muh. Faiz Ammarvan (SD Hang Tuah)
⁠Juara 2 : Muh. Ali Riza R (SDIT Ma’arif)
⁠Juara 3 : Arkaan Harith Putra Perdana (MI Arifah Gowa)

  • Bagikan

Exit mobile version