3.000-an Warga Luwu Dzikir Bersama di Kediaman H Patahudding

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, KAMANRE---Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Luwu Nomor 2 H Patahuddin, S.Ag-Muhammad Dhevy Bijak Pawindu (Pata-Dhevy), Sabtu malam (16/11) menggelar Dzikir dan Do'a bersama di kediaman H Patahuddin di Cilallang Kecamtan Kamanre. Kendati diguyur hujan deras, tidak kurang 3.000-an masyarakat Luwu menghadiri acara tersebut dan enggan bergeser dari tenda yang menghadirkan ulama kondang Habib Mahmud bin Umar Al-Hamid.    

Patahudding mengatakan, ia bersama Cawabup Luwu Muhammad Dhevy Bijak serta segenap rumpun keluarga memberi apresiasi dan ucapan terima kasih atas antusiasme masyarakat Kabupaten Luwu untuk menghadiri dzikir dan do'a bersama menghadapi hari H Pilkada Luwu yang tersisa 11 hari lagi.

"Selama ini kita memang melaksanakan pengajian setiap malam Jumat, dan menjelang hari H pencoblosan Pilkada Luwu yang tersisa 11 hari lagi, kita juga laksanakan Dzikir dan Do'a bersama. Untuk itu kami hanya mengundang lewat sosial media dan group-group WhatsApp, namun alhamdulillah begitu banyak masyarakat yang hadir dalam Dzikir dan do'a bersama Paslon Pata-Dhevy. Insha Allah dengan Dzikir dan Doa bersama ini Allah SWT senantiasa merestuai dan meridhai segala ikhtiar kita" Ungkap Patahuddin.      

Sementara itu, Habib Mahmud bin Umar Al-Hamid yang hadir bersama group marawisnya, bermunajat kepada Allah SWT, kiranya sosok H Patahudding, S.Ag sebagai Calon Bupati Luwu dan Muhammad Dhevy Bijak Pawindu sebagai Calon Wakil Bupati Luwu dapat dikabulkan hjatnya untuk menjadi pemimpn di Kabupaten Luwu dan senantiasa diberi sifat tawadhu dan amanah kepada rakyat yang dipimpinnya kelak.

"Melihat kondisi yang ada, alhamdulillah tanda-tanda kemenangan ada pada diri Bapak H Patahudding dan Muh Dhevy Bijak. Pertama beliau adalah Cabup-Cawabup Luwu pertama yang menggelar dzikir dan do'a bersama. Itu artinya diatas ikhtiar yang dilakukan keduanya bersama tim suksesnya, ternyata tetap menyadarkan harapan hanya kepada Allah SWT. Tanda yang kedua, Dzikir dan Do'a bersama ini kita diberkahi Allah SWT dengan turunnya hujan yang deras, namun saya melihat ada 3 ribuan orang yang hadir ditemoat ini dan tidak ada satupun yang bergeser dari tempat ini. Insha Allah orang-orang yang berdzikir, bershalawat dan berdo'a akan senantiasa di ijabah oleh Allah SWT.. Dan semua yang hadir datang untuk mendoakan kesuksesan Bapak Patahuddin dan Dhevy Bijak " Ungkap Habib Mahmud bin Umar Al-Hamid.  
       
Dari pantauan Harian Palopo Pos, dzikir dan do'a bersama Paslon Pilkada Luwu Nomor 2 Pata-Dhevy Sabtu malam dihadiri sekira 3 ribuan masyarakat Luwu yang datang dari berbagai pelosok desa/kelurahan di Kabupaten Luwu. Tidak hanya itu, tokoh agama, tokoh masyarakat, juga mantan birokrat Luwu nampak hadir dalam acara tersebut, seperti KH Khaidir Sangaji, H Annas Hud, Brigjend (Purn) H Muslimin Akib, Ibnu Hajar, Andi Rivai, para politisi serta puluhan mantan kepala desa.

Habib Mahmud bin Umar Al-Hamid adalah figur yang sudah tidak asing lagi di Sulawesi Selatan, ia adalah perintis dan lokomotif acara haul dan Maulid di Kota Makassar serta dakwah mahabbah kepada Rasulullah dengan berbagai variasinya. Menurutnya Dakwah yang ikhlas akan selalu ditolong oleh Allah, dan diyakini dakwah yang disampaikan akan terus meluas di masyarakat. Berbagai aktivitas dakwah Habib Mahmud bin Umar Al-Hamid selama ini selalu mendapat simpati luar biasa. (and)

  • Bagikan