Suasana pemotongan tumpeng yang dilakukan Pengurus PDI Perjuangan Kota Palopo.
Megawati Berterima Kasih kepada Prabowo Karena Pulihkan Nama Baik Bung Karno
PALOPOPOS CO.ID, AMASSANGAN-- Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Palopo memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) PDI Perjuangan yang ke-52 secara sederhana di Sekretariat DPC PDIP Palopo Jl Nanakan No 17, Jumat, 10 Januari 2025 siang lalu.
Peringatan HUT PDIP dengan tema "Satyam Eva Jayate" dengan sub tema ''Api Perjuangan tak Kunjung Padam".
Para pengurus melakukan doa dan syukuran dengan melakukan makan bersama. Diawali pemotongan nasi tumpeng berwarna merah oleh Ketua DPC PDIP Palopo, Alfri Jamil SE
MSi seraya mengucapkan; "Bismillahirahmanirrahim, hari ini PDI Perjuangan merayakan hari ulang tahun yang ke- 52 Semoga eksis, dan semoga kita sebagai kader yang ada di DPC PDIP Palopo selalu mendapat lindungan dan karunia dari Tuhan Yang Maha Kuasa." Langsung disambung dengan kata "amin" oleh pengurus yang hadir.
Setelah makan bersama, dilanjutkan dengan mendengarkan pidato Ketua Umum Presiden RI V, Hj Megawati Soekarno Putri secara daring, yang dihadiri struktural serta kader partai. Pantauan Palopo Pos melalui kanal youtube, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyampaikan pidato peringatan HUT ke-52 PDIP di Lenteng Agung, Jakarta.
Ia menyampaikan beberapa poin. Mulai dari penyampaian terima kasih ke Prabowo karena memulihkan nama baik Bung Karno hingga jual beli gelar Doktor HC.
Sambil terisak, Megawati menyampaikan terima kasih atas pencabutan TAP MPRS Nomor XXXIII/MPRS/1967 tentang Pencabutan Kekuasaan Pemerintah Negara dari Presiden Sukarno yang memulihkan nama Bung Karno.
Selain kepada MPR, Megawati juga menyampaikan terima kasih kepada Presiden Prabowo Subianto yang telah menandatangani surat dari MPR atas pencabutan TAP MPRS tersebut.
"Ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada presiden Prabowo Subianto yang telah merespons pimpinan MPR terkait tindak lanjut pemulihan nama baik dan hak-hak Bung Karno sebagai Presiden RI pertama," kata Megawati.
Megawati bilang peringatan HUT ke-52 PDIP menjadi hari yang istimewa karena bersamaan dengan pencabutan TAP MPRS tersebut.
Sebab, kata dia, setelah 57 tahun nama dan sejarah Bung Karno akhirnya dipulihkan. (ikh)