Mie Gacoan Belum Punya Sertifikat Higienis

  • Bagikan
Anggota DPRD Palopo saat melakukan Sidak di Restoran Mie Gacoan, baru-baru ini.

Perwakilan Legal Area Minta Maaf, Telah Didelegasikan pada Konsultan Urus Dokumen Operasional

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, TOMPOTIKKA-- Restoran Mie Gacoan dan Icon Cafe, tak hanya melanggar Persetujuan Bangunan Gedung (PBG). Tapi juga belum memiliki Sertifikat Layak Ijin Sanitasi/Higienis (SLIS).

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Palopo, Irsan Anugrah saat dikonfirmasi Palopo Pos melalui telepon, Senin, 3 Maret 2025 kemarin.
''Sertifikat higienisnya belum ada, belum diurus malah, Icon dan Mie Gacoan,'' katanya.

Hanya saja, Irsan tidak mau berspekulasi layak-tidaknya, suatu usaha resto beroperasi sebelum memiliki SLIS. ''Kalau itu, tanya ki DPMPTSP,'' singkatnya.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu satu Pintu (DPMPTSP) Palopo, Syamsuriadi Nur SSTP yang dikonfirmasi secara terpisah, mengatakan, terkait peneguran ijin suatu usaha, itu kewenangan Perangkat Daerah (PD) teknis.

''Kalau pelanggaran PBG, yang berwenang menegur Dinas PUPR. Kalau sertifikat layak sehat wewenang Dinas Kesehatan. Sedang UKL/UPL wewenang Dinas Lingkungan Hidup,'' jelas Syamsuriadi.

Sementara, Perwakilan Legal Area Mie Gacoan Palopo, Indra dan Hadi, menyampaikan permohonan maaf terkait masalah administrasi yang terjadi.

Mereka menyebutkan adanya miskomunikasi dalam pengurusan dokumen operasional gerai dan menegaskan bahwa seluruh dokumen telah didelegasikan kepada konsultan, Ibu Nuning, untuk diselesaikan lebih lanjut.

“Kami mohon maaf kepada Pemerintah Kota Palopo dan pihak terkait. Manajemen telah menunjuk konsultan untuk menangani hal ini,” ujar Indra.

Meski begitu, mereka tetap berterima kasih atas teguran yang diberikan dan berharap gerai ini dapat terus beroperasi sesuai ketentuan yang berlaku.

“Dengan adanya ini, kami pihak Mie Gacoan mengaku mendapatkan pelajaran berharga dan berharap dapat segera menyelesaikan masalah ini agar usaha ini dapat terus berjalan dengan lancar di Kota Palopo,” harap Indra. (ikh)

  • Bagikan

Exit mobile version