Alhamdulillah, April Mendatang Lima Armada Sampah DLH Difungsikan

  • Bagikan
Tampak lima unit armada pengangkut sampah milik DLH Palopo bakal segera dioperasikan. Kelima armada pengangkut sampah tersebut tentu dapat memaksimalkan pengangkutan sampah di Kota Palopo.

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID AMASSANGAN-- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palopo segera mengoperasikan lima armada pengangkut sampah untuk memaksimalkan pelayanan kebersihan di Kota Palopo. Kurangnya armada menjadi salah satu penyebab pengangkutan sampah yang belum maksimal.

Saat ini, DLH Palopo memiliki delapan dump truck, sebuah arm roll, dan tiga pick-up untuk mengangkut sampah ke TPA Mancani. Jumlah tersebut masih belum mencukupi untuk melayani pengangkutan sampah di sembilan kecamatan di Kota Palopo. Untuk itu, DLH Palopo menyewa dua armada dump truck tambahan sejak Januari 2025.

“Kami menyewa dua unit dump truck untuk mengangkut sampah di wilayah Kota Palopo sejak Januari 2025,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup Palopo, Emil Nugraha, Selasa 11 Maret 2025.

DLH Palopo juga akan segera mengoperasikan lima armada pengangkut sampah untuk meningkatkan kinerja Satgas Kebersihan di Palopo.

“Lima unit ini masih dalam proses pengurusan karoseri dan berkas. Akan segera dioperasikan, paling lambat awal bulan April 2025,” tambahnya.

Lima unit armada tersebut terdiri dari tiga dump truck dan dua arm roll. Armada ini bukan armada baru, melainkan kendaraan DLH yang sebelumnya ditahan oleh Kejari Palopo karena temuan pengadaan mobil bodong. (rhm)

  • Bagikan

Exit mobile version