TPP ASN Pemkot Dibayar Pekan Ini

  • Bagikan
ILUSTRASI

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO -- ASN Pemkot Palopo semakin sejahtera. Usai menerima gaji dan THR lebaran lalu, kini giliran TPP akan dibayarkan. Ini disampaikan Pj Wali Kota, Drs. H. Firmanza DP M,Si pada saat menyampaikan arahan pada hari pertama Aparatur Sipil Negara (ASN) mulai berkantor kembali, Selasa 8 April 2025, kemarin.

Khusus di Pemerintah Kota Palopo, hari pertama berkantor diawali dengan apel gabungan dilanjutkan halal bihalal yang dihadiri ribuan ASN Pemkot Palopo dari seluruh perangkat daerah di halaman belakang ruang pola Balai Kota.

Pj Wali Kota, Drs. H. Firmanza DP M,Si meminta kadis, kaban, camat dan pimpinan perangkat daerah untuk mengecek kehadiran anggotanya. Kalau masih ada yang tidak hadir, tambah libur silakan dilaporkan.
Soal TPP yang belum terbayar, kata Pj Wali Kota, kita berdoa pekan ini bisa terbayar.

"Bagaimana Ibu Raodah (Kepala BPKAD) bisa ya pekan ini dibayar, Insya Allah ya," kata Pj Wali Kota disambut tepuk tangan para ASN.

Meskipun sata ini sedang dalam efisiensi anggaran, tetapi banyak hal yang akan dibayarkan Pemkot. Seperti hibah anggaran Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang cukup besar sekira Rp15,9 miliar. Lalu pembayaran TPP ASN, dan gaji ke-13 nantinya.

Pada kesempatan itu, Pj Wali Kota meminta para ASN untuk berintegritas. Yang memiliki kepedulian, memiliki tanggung jawab, sehingga tidak ada lagi yang tambah-tambah libur.(idr)

  • Bagikan