Kapolres Toraja Utara yang baru AKBP Stephanus Luckyto AW, S.I.K., M.H., M.Si dan Ny. Indah Luckyto Ketua Bhayangkari Cabang Toraja Utara di sambut Wakapolres dan jajarannya saat tiba di Mapolres Toraja Utara.Jumat,11 April 2025.
PALOPOPOS.FAJAR CO.ID, RANTEPAO-Kapolres Toraja Utara AKBP Stephanus Luckyto AW, S.I.K., M.H., M.Si bersama Ny. Indah Luckyto selaku Ketua Bhayangkari Cabang Toraja Utara dihari pertama tiba di Halaman Mapolres Toraja Utara,Jumat,11 April 2025.
Kehadirannya di Mapolres Toraja Utara, Kapolres Toraja Utara didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Toraja Utara disambut oleh Wakapolres Toraja Utara Kompol Marthen Muni, SH didampingi Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Toraja Utara Ny. Alfrida Marthen dan jajarannya.
Dalam pelaksanaan penyambutan, dilakukan pengalungan Sarung Khas Toraja, pemasangan Parang Toraja dan Passapu (Penutup Kepala Khas Toraja) kepada Kapolres Toraja Utara yang dilanjutkan dengan pemasangan selendang tenun, sepu’ (Tas Khas Toraja), dan pemberian buket bunga kepada Ketua Bhayangkari Cabang Toraja Utara.
usai acara penyambutan Kapolres Toraja Utara yang baru,kepada para awak media katakan akan meneruskan tugas yang sudah baik ,yang sudah diinisiasi oleh Bapak Kapolres yang lama .
"intinya nanti kita mengajak semua elemen seluruh masyarakat,seluruh stakeholder untuk terlibat aktif dalam mendukung tugas Polri sehingga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Toraja Utara tetap kondusif sehingga masyarakat merasa aman,nyaman dan damai dalam melaksanakan aktifitasnya," Kata Kapolres Toraja Utara yang baru ini.
Selain itu, Kapolres Toraja Utara di hari pertamanya katakan bahwa ini adalah kali pertama berada di wilayah hukum Polres Toraja Utara dan akan belajar untuk beradaptasi untuk berorientasi ,namun saya meyakini dengan budaya yang kuat disini bisa segera menyesuaikan dengan adat istiadat di Toraja Utara.
"Jadi saya mohon dukungan , mohon doa restunya sehingga saya menjadi berkat ,bisa menjadi amanah dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab saya sebagai Kapolres Toraja Utara," pungkasnya. (Albert)