Peringati Hari Bumi, Zadrak Tegaskan Penanaman Pohon dan Bersih Lingkungan Menuju Tana Toraja Masero

  • Bagikan

Bupati Tana Toraja, dr Zadrak Tombeg

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, TANA TORAJA - Pemerintah Kabupaten Tana Toraja dalam memperingati Hari Bumi Sedunia pada 22 April 2025 mendatang mengajak elemen masyarakat mengelar aksi peduli lingkungan.

Hal itu diungkapkan Bupati Tana Toraja, dr Zadrak Tombeg dalam sebuah surat edaran yang dikeluarkan, Rabu (16/4/2025).

Zadrak menjelaskan peringatan Hari Bumi Sedunia menjadi momentum dalam meningkatkan kesadaran dan apresiasi masyarakat terhadap bumi sebagai tempat tinggal semua makhluk hidup. 

“Dari bumi Lakipadada Tana Toraja, mari kita bergerak menjaga dan merawat bumi tempat semua mahluk hidup,” ungkapnya.

Ketua Gerindra Tana Toraja itu mengajak seluruh elemen masyarakat agar melalukan gerakan serentak yaitu penanaman pohon dan aksi bersih-bersih di ingkungan sekitar tempat tinggal.

Menurut Zadrak, hari bumi tahun 2025 dengan tema ‘Kekuatan Kita, Planet Kita’ maka perlu dilakukan aksi mitigasi secara bersama menuju Tana Toraja Masero (bersih).

“Masero merupakan program baik untuk itu diimbau seluruh instansi pemerintahan maupun swasta, perusahaan, organisasi, pemerhati dan seluruh elemen masyarakat Tana Toraja tanpa terkecuali untuk melakukan langkah sederhana yakni aksi penanaman pohon,” terangnya.

Selain itu, agar juga melakukan aksi bersih-bersih lingkungan secara serentak di masing-masing wilayah yang berkelanjutan.

Bupati Zadrak berharap elemen masyarakat terlibat dalam aksi sebagai tindakan nyata terhadap isu-isu lingkungan yang sangat penting terhadap dampak perubahan iklim.

“Mari satukan hati bergerak bersama hijaukan bumi dengan menanam pohon bersama keluarga, one family one tree,” tutupnya. (Risna)

  • Bagikan

Exit mobile version